Tim PMM UNISRI Serahkan Traktor untuk Desa Wonoharjo Boyolali, serta Gelar Pelatihan Cegah Stunting

Asarela Astrid
Tim PMM UNISRI serahkan traktor untuk Desa Wonoharjo Boyolali, serta gelar berbagai pelatihan untuk cegah stunting. Foto : iNewsbadung.id / Istimewa

BOYOLALI, iNewsbadung.id - Tim Pembedayaan Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Slamer Riyadi (UNISRI) serahkan bantuan Cultivated Tractor untuk Desa Wonoharjo, Kecamatan Kemusu, Kabupaten Boyolali.

Bantuan traktor untuk Desa Wonoharjo Boyolali ini merupakan anggaran dari dari Direktorat Riset Teknologi dan Pengabdian Masyarakat (DRTPM) Kementerian Pendidikan Kebudayaan, Riset dan Teknologi tahun 2023.

Penyerahan bantuan traktor ini disebutkan Awaludin Sinur, alumni Fakultas Pertanian UNISRI, yang merupakan putra daerah Desa Wonoharjo, untuk mengganti tenaga manusia di desa yang telah mulai uzur.

Ditambahkan Awaludin, puluhan hektar lahan yang tersedia merupakan milik Perhutani, namun diizinkan digarap warga Desa Wonoharjo, dengan harga sewa sangat murah, sehingga pengerjaannya dibutuhkan traktor dengan cakar baja kuat, untuk tanah sangat keras seperti yang dialami saat musim kemarau.

Dr. Sumarmi, Ketua pelaksana Program PMM dari Fakultas Pertanian UNISRI mengatakan, bantuan traktor ini diharapkan bisa dipergunakan membantu para petani dalam mengolah lahan untuk mempercepat persiapan tanam. 

Sumarmi menambahkan, bantuan traktor yang diserahkan Jumat (3/11/2023) ini bisa diatur penggunaannya dan dihimbau selalu dirawat, sehingga dapat berfungsi baik dalam jangka panjang.

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network