Pemerintah Dorong IWAPI Ikut Mengurangi Angka Pengangguran di Jawa Tengah

Asarela Astrid
Pemerintah dorong IWAPI ikut mengurangi angka pengangguran di Jawa Tengah. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

SEMARANG, iNewsbadung.id - Pemerintah dorong IWAPI ikut mengurangi angka pengangguran di Jawa Tengah, terutama jika anggota IWAPI sudah berkembang dan maju, sehingga diharapkan bisa membuka lapangan pekerjaan. 

Dorongan dan harapan ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, S.E., M.M., mewakili Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, saat membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-2 DPD IWAPI Jawa Tengah.

Sumarno menilai, peran serta ibu-ibu dalam perekonomian sangat besar, mengingat ibu-ibu lebih ulet, gesit,  tahan banting saat menghadapi cobaan dari luar. 

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menyambut baik setiap kegiatan sesuai visi misi mensejahterakan masyarakat Jawa Tengah, karena itu kerjasama dengan semua stakeholder termasuk IWAPI sangat dibutuhkan. 

Menurut Sekda Jateng, pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah berkorelasi dengan upaya-upaya pengurangan angka pengangguran dan angka kemiskinan.

Karena itu, sebagai Soko Guru perekonomian, berbicara tentang   masalah pertumbuhan maupun peningkatan kesejahteraan masyarakat di Jawa Tengah. 

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4 5

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network