Bukan Sekedar Tontonan, SIPA 2024 jadi Ajang Diplomasi Budaya

Asarela Astrid
Pemukulan kenong dan kembang api tandai pembukaan SIPA 2024. Foto : iNewsbadung.id / Setyo Hartono

SOLO, iNewsbadung.id - Bunyi gamelan kenong dan ribuan kembang api menandai pembukaan Solo International Performing Arts (SIPA) 2024 yang digelar di Pamedan Pura Mangkunegaran, Kamis malam (29/8/2024). 

Perhelatan SIPA ke-16 bertema Performing Royal Genesis ini disebutkan Gusti Bhre, pemimpin Pura Mangkunegaran, bukan sekedar tontonan, namun penghubung antara manusia dengan dunia.

"Karena di sini, tempat antar budaya bertemu dan memberikan ikatan satu sama lain,” ujar pemilik nama lengkap Gusti Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo. 

Pemilik gelar Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunegara X ini juga memberikan apresiasi terkait dilibatkannya Pura Mangkunegaran sebagai salah satu tempat perhelatan SIPA 2024

Gusti Bhre menyampaikan terima kasih karena Mangkunegaran dapat menjadi tuan rumah untuk acara yang menghubungkan dunia melalui budaya. 

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network