SOLO, iNewsbadung.id - Solo melawan Politik Amoral (SEMPAL) kecam cawe-cawe dinasti politik dalam pilkada, serta meminta Bawaslu lebih pro aktif.
Yosep Heryanto, Juru Bicara Sempal menyebut dinasti politik Jokowi masih cawe-cawe dalam pilkada Surakarta dan Jawa Tengah.
Menurut Yosep Heryanto, cawe-cawe dinasti politik Jokowi secara terang-terangan dilakukan Gibran, setelah sebelumnya Gibran Rakabuming Raka, wakil presiden terpilih, secara terang-teranga menemani Ahmad Luthfi ke KPU.
"Tanpa punya etika, secara terang-terangan masih dilanjutkan dengan cawe-cawe dalam pilkada Solo, Gibran terlibat dalam kegiatan sosialisasi pasangan calon (paslon) Respati dan Astrid" ujar Yosep Heryanto dalam rilis yang dikirim ke iNewsbadung.id.
Ungkapan Yosep Heryanto ini merupakan kesimpulan Diskusi Kamisan SEMPAL yang digelar Kamis (12/9/2024) di Kedai Kopi, Laweyan.
Yosep Heryanto menambahkan, kegiatan blusukan yang dilakukan Gibran bersama Respati - Astrid, disertai dengan pembagian sembako kepada masyarakat, sudah terekam media, Selasa (10/09/2024).
Editor : Asarela Astrid