Destry juga mengajak untuk memberikan ruang terbuka, equal untuk para generasi muda, agar dapat mengekspresikan karya dengan memanfaatkan teknologi.
Kepala Perwakilan BI Surakarta, Dwiyanto Cahyo Sumirat menyenutkan, Kenduren UMKM 2024 ini merupakan apresiasi BI Surakarta kepada stakeholders terkait sinergi dan kolaborasi kuat, sebagai upaya pengembangan UMKM Solo Raya.
Sinergi ini diharapkan Dwiyanto Cahyo Sumirat dapat menciptakan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan, di mana pertumbuhan ekonomi di masa mendatang akan banyak ditopang peran generasi muda.
Perhelatan bertema “Sinergi Memperkuat Generasi Muda untuk Mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan” ini merupakan bentuk sinergi BI dengan Pemerintah Daerah Kota Surakarta dan Kabupaten di Solo Raya, serta stakeholders terkait, yang berkomitmen mendukung UMKM.
Semoga tulisan tentang Kenduren UMKM 2024 Dibuka, BI Surakarta Pamerkan Karya 74 Pelaku Usaha dan Dorong Lakukan KIS, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***
Editor : Asarela Astrid