Putri bungsu mantan menteri Akbar Tandjung dan Krisnina Maharani yang merupakan asli orang Laweyan ini menggandeng perempuan dan anak muda.
Perempuan yang sudah mengenal politik sejak kecil ini banyak mendapatkan dukungan dari keluarga besar dari sang ibu yang berasal dari Laweyan, Kota Solo.
Sekar banyak memberikan perhatian pada perempuan dan anak muda agar bergerak menjadi pejuang ekonomi, menjadi wirausaha mandiri.
Bidang budaya juga menjadi perhatian new comer, yakni Daryono dari PKS, yang memberikan perhatian kelompok karawitan, serta pecinta budaya lain.
Sementara peraih suara terbanyak, yakni Soni ST dari PSI yang mendapatkan 5.558 suara ini merasa kaget bisa mendapatkan suara tertinggi.
Selama satu tahun, pengusaha cafe dan resto ini sudah berkeliling mempersiapkan diri menjadi caleg dengan terlibat dalam 30 kelompok PKK dan grup senam.
Editor : Asarela Astrid