Ersi mengajak setiap anggota dan pengurus dapat berpartisipasi menjalankan program kerja DPC IWAPI Karanganyar dengan baik, sehingga berjalan lancar.
Pesan lain disampaikan Dra. Dula Four Nartanti, Ketua Panitia Rakercab DPC IWAPI Kabupaten Karanganyar, yang mengajak pengurus dan anggota bertekad serta berpartisipasi dalam ekonomi Indonesia, terkhusus ekonomi Kabupaten Karanganyar melalui usaha yang dimiliki, serta mampu bermanfaat bagi wanita Indonesia dan masyarakat sekitar.
Rakercab perdana ini juga dihadiri Ketua Penggerak PKK Kabupaten Karanganyar, Siti Khomsya Juliyatmono, serta perwakilan DPC IWAPI dari Kabupaten Sragen, Klaten dan Sukoharjo.
Semoga tulisan tentang DPC IWAPI Karanganyar gelar Rakercab, bahas program kerja hingga ajakan tolak susupi partai politik ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Silahkan share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id, sehingga semakin banyak orang mengetahui informasi menarik lainnya. ***
Editor : Asarela Astrid