Pemilik Kapal Karam Terdampar di Pantai Rancabuaya Masih Misterius
Kamis, 19 Januari 2023 | 00:18 WIB
Namun hingga kini belum ada pihak yang merasa kehilangan. Terkait apakah kapal tersebut sengaja dibuang atau ditinggalkan awaknya, AKP Anang Sonjaya mengatakan pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut.
"Belum bisa menduga. Tidak ada tanda apapun," ujarnya.
Kondisi kapal, lanjutnya, saat ini masih terbalik. Mulanya, kapal karam itu ditemukan nelayan di wilayah perairan Kabupaten Cianjur. Kapal kemudian terbawa gelombang hingga masuk ke wilayah Garut dan sampai saat ini masih bertahan di Rancabuaya.
Polisi menduga kapal telah karam sejak lama. Berdasarkan pemeriksaan fisik, di dalam kapal ini telah dihuni oleh banyak hewan laut. ***
Editor : Dian Burhani