KARANGANYAR, iNewsbadung.id - Kuatkan soliditas pengurus, Dana Amanah Pemberdayaan Masyarakat (DAPM) Muria Makmur Kecamatan Dawe, Kabupaten Kudus gelar Pelatihan ESQ "Spiritual Building Training".
Menggandeng Cuat Consulting, pelatihan yang menitikberatkan pada sisi spiritual ini diharapkan pengurus ke depannya mampu semakin baik dalam manajemen dan meningkatnya etos kerja.
Termasuk memiliki peranan langsung yang dirasakan masyarakat secara lebih luas, sehingga perlu kekuatan tim, di samping sisi kemampuan skill, pengetahuan dan spiritual.
Saat ini DAPM Muria Makmur telah
menjadi tumpuan bagi banyak masyarakat dalam berbagai bidang pemberdayaan.
Dengan pagu hingga delapan miliar, pengurus sadar harus sangat aktif dalam pengguliran dana, sehingga tepat sasaran dan produktif.
Jumlah ini meningkat sangat besar dari kisaran Rp250 Juta menjadi delapan miliar, sehingga membutuhkan peningkatan SDM dalam pengelolaan.
Editor : Asarela Astrid
Artikel Terkait