ISI Surakarta Raih Juara LIDM 2024, Ini Ulasannya

Asarela Astrid
Tim View of Cinema, ISI Surakarta berhasil raih juara LIDM 2024 di IPB. Foto : iNewsbadung.id / Istimewa

SOLO, iNewsbadung.id - Institut Seni Indonesia (ISI) Surakarta raih juara satu 
Lomba Inovasi Digital Mahasiswa (LIDM) tahun 2024 di Institut Pertanian Bogor (IPB) Bogor, Minggu (9/6/2024) sampai Kamis (13/6/2024). 

Setelah melewati berbagai tahapan dan latihan, empat delegasi ISI Surakarta di tahap final berhasil  meraih juara pertama divisi video digital pendidikan. 

Wahid Tuftazani Rizqi, M.Pd., Ketua Pokja LIDM ISI Surakarta mengatakan, seluruh tim sudah berjuang maksimal mulai dari mengikuti seleksi internal, nasional, sampai tahap final. 

Perolehan juara satu ini merupakan capaian yang membanggakan mengingat tahun lalu ISI Surakarta berhasil meraih juara tiga pada divisi poster digital pendidikan. 

Karya video berjudul Semua Pasti Bertuan telah mengantarkan Tim View of Cinema yang digawangi M. Kisra Anusyirwan bersama anggota yakni  Dela Monica Stefanni, Wenang Mukti Satrio Wibowo dan Lais Galih Sanggit Pratitis meraih juara. 

M. Kisra Anusyirwan menyebutkan bahwa perjalanan pembuatan karya video tidak mudah dan tidak akan selesai secara baik tanpa dukungan seluruh tim dan pihak-pihak lain. 

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network