Universitas Udayana Gelar Sosialisasi dan Bimtek Penginputan Data SIMKATMAWA untuk Samakan Persepsi

Asarela Astrid
Universitas Udayana gelar sosialisasi dan Bimtek Penginputan Data SIMKATMAWA. Foto : unud.ac.id

BADUNG, iNewsbadung.id - Universitas Udayana gelar sosialisasi dan Bimtek penginputan data SIMKATMAWA untuk samakan persepsi terkait data yang akan diinput dan keabsahan data yang diinput.

Penyamaan persepsi ini disampaikan I Made Budiastrawan, Koordinator Minat, Penalaran dan Informasi Kemahasiswaan UNUD dalam laporannya.

Terkait data yang akan diinput, dilansir iNewsbadung.id dari laman resmi Universitas Udayana, meliputi data kelembagaan, data prestasi mahasiswa baik nasional, internasional, mandiri atau prestasi dari Puspresnas, dan data rekognisi. 

Periode penginputan data SIMKATMAWA khususnya data tahun 2022 akan berakhir Kamis (15/6/2023), dan sesudah tanggal tersebut, akan dimulai penginputan data tahun 2023.

Drs. Ketut Kartika, Kepala Biro Kemahasiswaan UNUD mengatakan  pelaksanaan SIMKATMAWA mulai dilaksanakan kembali, dimana tahun 2022 pernah vakum. 

Ditambahkan Ketut Kartika, melalui  sosialisasi ini, para peserta diharapkan mengerti data yang perlu dimasukkan ke dalam SIMKATMAWA, sehingga tidak salah melakukan input. 

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network