Sekda Badung Adi Arnawa Dorong Para Pemuda Sekaa Teruna (ST) Dharma Tunggal Tidak Malu Jadi Petani

Asarela Astrid
Sekda Badung Adi Arnawa saat menghadiri Hari Jadi ke-52 Sekaa Teruna (ST) Dharma Tunggal, dan dorong para pemuda agar tidak malu jadi petani. Foto : setda.badungkab.go.id

BADUNG, iNewsbadung.id - Sekda Badung Adi Arnawa dorong para pemuda Sekaa Teruna (ST) Dharma Tunggal tidak malu jadi petani untuk mendukung ketahanan pangan, karena tidak cukup hanya bergerak di bidang seni, namun dibutuhkan pembangunan di semua bidang seperti pertanian. 

Dukungan ini disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Badung, I Wayan Adi Arnawa mewakili Bupati Badung di Puncak Perayaan Hari Jadi ke-52 ST Dharma Tunggal, Banjar Pangsan, Desa Pangsan, Kecamatan Petang, Badung. 

Dilansir iNewsbadung.id dari laman resmi Setda Kabupaten Badung, Adi Arnawa menyerahkan dana motivasi senilai Rp10 juta dan menyampaikan apresiasi, kepada ST. Dharma Tunggal yang sudah melaksanakan kegiatan perayaan hari jadi ke-52 tahun.

Kehadiran pemerintah ditengah-tengah Sekaa Teruna dan masyarakat merupakan  bukti kedekatan pemimpin yang selalu dekat rakyat, disamping komitmen atas visi misi Bupati Badung.  

Di mana komitmen atas visi misi ini ditindaklanjuti dalam lima bidang prioritas pemerintah seperti Adat, Agama, Seni, Tradisi, dan Budaya. 

Adi Arnawa juga mendorong para pemuda agar tidak malu menjadi petani, apalagi sektor pertanian sudah terbukti menjadi pendorong pariwisata, sehingga melalui pendataan, ke depannya tempat-tempat yang dibuat untuk pertanianbketahanan pangan, dapat dijadikan jogging track

Hal ini akan mendorong wisatawan datang melihat tanaman-tanaman untuk mendukung ketahanan pangan di Badung.

Adi Arnawa juga sudah memiliki rencana untuk melombakan semua desa di Badung terkait ketahanan pangannya, dengan harapan semua lahan-lahan kosong benar-benar dapat  dimanfaatkan untuk ditanami ketahanan pangan. 

"Ke depannya, hasil produksi petani terkhusus di Badung akan dibeli pemerintah agar petani bangga menjadi petani sehingga kesejahteraan masyarakat meningkat," terang Arnawa.

Dalam kegiatan yang digelar di Wantilan Desa Adat Pangsan, Minggu (30/4/2023), Sekda Arnawa juga berpesan kepada para Sekaa Teruna Teruni agar tidak terlibat pergaulan bebas, dan obat-obatan terlarang.

Sementara Ketua ST. Dharma Tunggal, Made Ngurah Bagus Sariana menyampaikan bangga dan berterima kasih atas perhatian Pemkab Badung 
pada perayaan bertema Baksya Gunita, di mana tema ini merupakan ajakan untuk meningkatkan kreativitas, inovasi berbudaya dan berkarakter berlandaskan Tri Hita Karana. 

Kegiatan yang terlaksana atas dukungan para orang tua di Banjar Adat Pangsan ini telah dilakukan berbagai kegiatan antara lain Tirta Yatra, bersih-bersih di lingkungan banjar, jalan santai, berbagai lomba, dan membantu sesama untuk mempererat sportivitas, keakraban, serta rasa persaudaraan. 

Kegiatan ini juga dihadiri anggota DPRD Provinsi Bali (I Nyoman Laka),  Anggota DPRD Badung (I Gusti Lanang Umbara dan I Gusti Agung Ayu Inda Trimafo Yudha), Kadisbud Badung (I Gde Eka Sudarwitha), Camat Petang (AA Ngr Raka Sukaeling), Tripika Kecamatan Petang, Perbekel Desa Pangsan (I Made Gantiana), Bendesa Adat Pangsan (Ida Bagus Surya Dharma) dan beberapa tokoh masyarakat. 

Semoga tulisan Sekda Badung Adi Arnawa dorong para pemuda Sekaa Teruna (ST) Dharma Tunggal tidak malu jadi petani ini dapat bermanfaat bagi para pembaca. 

Sikahkan share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id, sehingga semakin banyak orang mengenal dan mengetahui informasi yang menarik dan benar. ***

Editor : Asarela Astrid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network