Satu Abad SD Pangudi Luhur Santo Timotius Solo, Refleksi Sejarah Mencapai Kemajuan (Catatan Habis)

Asarela Astrid
Satu Abad SD Pangudi Luhur Santo Timotius Solo, refleksi perjalanan sejarah mencapai kemajuan. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

4. Kerjasama Kuat 

Kerjasama yang kuat di sekolah ini dirasakan Maria Ari Ratrianti, salah satu guru yang lama mengabdi, yakni   kekompakan antara guru sangat terlihat, saling membantu satu sama lain, penuh semangat, bahkan kerjasama antar orang tua juga terlihat. 

5. Kekuatan Alumni 

Sebagai outcome sekolah, lulusan SD Pangudi Luhur telah banyak berkiprah di masyarak dalam banyak profesi, dimana para alumni memiliki kekuatan yang mendukung pengembangan sekolah dalam berbagai kegiatan, seperti penggalangan dana melalui  beasiswa bagi siswa-siswi yang membutuhkan bantuan.

6. Kunci Utama 

Sementara kunci utama sekolah ini bisa melalui satu abad adalah melanjutkan pesan para Bruder  pengampu pendidikan di Yayasan Pangudi Luhur, yakni pengajaran, pembelajaran dan pelayanan.

7. Nilai Hidup

Menciptakan suatu nilai hidup untuk siswa-siswi juga menjadi salah satu kekuatan sekolah ini, dimana pendidikan dasar yakni SD, merupakan pondasi yang harus dibangun kuat. 

8. Pertahankan Budi Pekerti 

Sementara T. Marsono Adi Wiryono,  Kepala Sekolah SD Pangudi Luhur Santo Timotius Solo beberapa waktu lalu menyatakan kepada iNewsbadung.id, jika kunci lain majunya sekolah ini adalah mempertahankan ajaran budi pekerti, budaya, tradisi dan mengajarkan nilai hidup. 

Semoga tulisan satu abad SD Pangudi Luhur Santo Timotius Solo, refleksi perjalanan sejarah mencapai kemajuan  ini bermanfaat bagi para pembaca. 

Nantikan tulisan lain hanya di iNewsbadung.id, serta silahkan share tulisan ini agar banyak orang mengenal dan mengetahui informasi yang benar. ***

Editor : Asarela Astrid

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network