SOLO, iNewsbadung.id - Mengintip sukarelawan yang terlibat di Masjid Raya Syeik Zayed Solo selama bulan ramadhan, ini ulasannya.
Buka puasa perdana yang dilakukan di Masjid Raya Syeik Zayed, Kamis (23/3/2023) diikuti ribuan jamaah, karena itu membutuhkan banyak sukarelawan.
Dari pengamatan iNewsbadung.id, Nakes (tenaga kesehatan) sampai tukang bakso dan mie ayam keliling ikut terlibat menjadi sukarelawan di Masjid Raya Syeik Zayed Solo.
Tercatat sebanyak 80 orang tenaga sukarelawan membantu kelancaran acara peribadatan selama bulan suci ramadhan, dimana kebanyakan dari mereka berasal dari daerah Solo.
Selain dari komunitas remaja masjid dan kantong komunitas muslim dari Perguruan Tinggi di Solo, ada juga perorangan yang merasa terpanggil melakukan bentuk peribadatan di bulan ramadhan dengan cara membantu umat muslim yang ingin beribadah di Masjid Raya Syeik Zayed Solo.
Menurut keterangan Bayu Aji Saputro, salah satu koordinator sukarelawan di masjid ini, secara keseluruhan jumlah sukarelawan yang terlibat sebanyak 80 orang.
Mereka berasal dari beragam latar belakang berbeda, seperti Nakes, kantong-kantong komunitas mahasiswa muslim, remaja masjid bahkan ada yang dalam keseharian berprofesi sebagai penjual bakso dan mie ayam keliling.
Meskipjn sifatnya sukarela namun para sukarelawan terlebih dahulu harus melewati tes wawancara kecakapan dan kepatutan dari pengurus masjid.
Bayu menambahkan, sukarelawan berkoordinasi secara mandiri terkait penempatan pos-pos yang akan ditempati untuk melayani jamaah, namun atas sepengetahuan dan persetujuan pengurus masjid.
"Yang jelas keberadaan kami disini adalah untuk melayani, memberikan jaminan kenyamanan dan keamanan bagi umat muslim yang ngin beribadah sehingga masyarakat semakin senang bersemangat melangkahkan kaki beribadah dan memakmurkan rumah Allah ini", tambah Bayu.
Ditanya terkait keberlangsungan para sukarelawan, selepas berakhirnya bulan ramadhan Bayu tidak bisa banyak berkomentar, dia hanya menandaskan nantinya kebutuhan tenaga sukarelawan dikembalikan pada kebijakan pengurus masjid.
"Pada intinya kita akan tetap selalu siap sedia melayani dan memberikan jaminan kenyamanan bagi para jamaah yang ingin beribadah kapanpun dibutuhkan", jelas Bayu.
Para sukarelawan selama bulan Ramadhan mulai terlihat melayani jamaah, saat sebelum waktu sholat dzuhur dan berakhir sekitar jam sembilan malam selepas jamaah sholat tarawih berakhir.
Ketika ditanyakan apakah ada insentif pendapatan berupa upah atau uang lelah atas keterlibatan para sukarelawan, Bayu menegaskan, jika keterlibatannya membantu melayani dan memberikan jaminan kenyamanan beribadah untuk umat muslim, secara sukarela dari hati.
Menurutnya, meskipun ia tahu jika pengurus masjid ada insentif yang akan diberikan untuk sukarelawan, namun ia hanya mengharapkan pahala dari Allah Ta'ala.
Terkait besaran insentif yang akan diterima, Bayu mengatakan terserah kebijakan pengurus masjid, karena ia tidak berpikir akan insentif.
Keberadaan para sukarelawan ini sangat dirasakan sekali membantu jamaah dalam memberikan kenyamanan kepada jamaah yang ingin beribadah, serta mengikuti acara-acara yang diselenggarakan pengurus Masjid Raya Syeik Zayed Solo.
Sementara Tutik jamaah dari Laweyan Solo yang datang bersama anggota keluarga mengikuti buka bersama dan mengikuti sholat jamaah tarawih, mengatakan, jika ribuan jamaah hadir dalam acara buka bersama, tetapi jamaah merasa nyaman dan terlayani dengan baik.
"Jumlah petugas sangat banyak, ramah dan sabar-sabar, namun mereka juga terlihat sangat terlatih dan sudah teratur, sepertinya sudah benar-benar tahu yang harus dikerjakan," tandas Tutik.
Ditambahkan Tutik, jika ia melihat ada beberapa ibu-ibu, serta membutuhkan kursi roda pun dilayani sangat baik, bahkan mereka terlihat tersenyum puas dengan pelayanan yang diberikan.
Semoga tulisan mengintip sukarelawan yang terlibat di Masjid Raya Syeik Zayed Solo selama bulan ramadhan, ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Nah jangan lupa untuk membaca tulisan lain hanya di iNewsbadung.id, serta silahkan share tulisan ini. ***
Editor : Bramantyo
Artikel Terkait