get app
inews
Aa Read Next : Rayakan HAORNAS 2024, HARRIS Solo Gelar Tiga Olahraga

Peringati HAORNAS 2024, SD Pangudi Luhur Santo Timotius Gelar Jalan Sehat dan Edukasi Cabor

Selasa, 10 September 2024 | 22:14 WIB
header img
Para siswa SD Pangudi Luhur Santo Timotius Surakarta sedang mendengarkan paparan edukasi cabor pada peringatan HAORNAS 2024. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

SOLO, iNewsbadung.id - Peringati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) yang dirayakan setiap tanggal 9 September, SD Pangudi Luhur Santo Timotius Surakarta gelar jalan sehat dan edukasi cabang olahraga (cabor). 

Peringatan HAORNAS 2024 yang digelar Senin (9/9/2024) di Beteng Vastenburg, Kota Surakarta ini disebutkan Thomas Marsono Adi, Kepala Sekolah SD Pangudi Luhur Santo Timotius, untuk memotivasi para siswa bahwa olahraga tidak hanya semata-mata dilakukan karena pelajaran olahraga atau mengejar prestasi. 

Thomas Marsono Adi mendorong para siswa memahami bahwa olahraga merupakan budaya dan kebutuhan sehari-hari.

"Olahraga yang teratur akan menghasilkan generasi emas bagi  Indonesia," ujar Thomas Marsono Adi. 

Selain memperingati HAORNAS 2024 dengan jalan sehat yang melibatkan 850 siswa kelas tiga sampai kelas enam, SD Pangudi Luhur Santo Timotius juga memperkenalkan dan memotivasi siswa putri tentang sepak bola putri. 

Para siswi mendapatkan pemahaman dan edukasi bahwa sepak bola bukan olahraga untuk laki-laki saja.

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut