get app
inews
Aa Text
Read Next : SD Kristen Widya Wacana Jamsaren Luncurkan Roket

Peringati Hari Kartini, SDK Widya Wacana Jamsaren Gelar Lomba Cosplay Pahlawan

Jum'at, 26 April 2024 | 20:35 WIB
header img
Peringati Hari Kartini, SDK Widya Wacana Jamsaren gelar lomba cosplay pahlawan, Jumat (26/4/2024). Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

Lomba fashion show cosplay pahlawan Indonesia yang digelar di halaman sekolah ini disebutkan Rias diikuti siswa kelas 1 sampai kelas 6, di mana setiap anak yang tertarik boleh mengikuti lomba tanpa membedakan. 

Dari pantauan iNewsbadung.id, para  siswa tampak antusias mengikuti lomba, bahkan sangat totalitas dalam penampilan dan gaya. 

Kostum cosplay pahlawan Indonesia yang dipakai para siswa pun beragam, seperti pakaian R.A Kartini, Cut Nyak Dien, Cut Mutia, Pangeran Diponegoro, Ir. Soekarno, Dewi Sartika, Teuku Umar dan pahlawan lainnya. 

Tidak hanya siswa yang ikut mengenakan pakaian pahlawan Indonesia, tetapi para guru dan karyawan pun ikut menyemarakkan Kartini Day dengan mengikuti cosplay pahlawan Indonesia. 

Tanpa malu-malu namun penuh semangat, para guru dan karyawan ikut berlenggak-lenggok di atas catwalk mengikuti fashion show cosplay pahlawan Indonesia. 

Ada yang mengenakan pakaian R.A Kartini, Ibu Fatimah, Ir. Soekarno, Cut Mutia, Cut Nyak Dien dan cosplay pahlawan lain. 

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut