get app
inews
Aa Text
Read Next : Hadiri Karya Ngenteg Linggih, Wakil Bupati Badung Suisa Serahkan Bantuan

Bulan Bhakti Gotong Royong LPM Kelurahan Kuta Dibuka, Pemkab Badung Komitmen akan Selalu Mendukung

Minggu, 10 September 2023 | 22:29 WIB
header img
Bulan Bhakti Gotong Royong LPM Kelurahan Kuta dibuka, Pemkab Badung komitmen akan selalu mendukung. Foto : setda.badungkab.go.id

BADUNG, iNewsbadung.id - Bulan Bhakti Gotong Royong LPM Kelurahan Kuta dibuka, Pemkab Badung komitmen akan selalu mendukung melalui anggaran, menyiapkan infrastruktur sebaik-baiknya. 

Atas nama Pemkab Badung, Bupati I Nyoman Giri Prasta diwakili Sekretaris Daerah (Sekda) I Wayan Adi Arnawa mengajak masyarakat selalu menjaga kawasan destinasi Pantai Kuta, sehingga tetap menjadi daya tarik wisatawan internasional. 

Dibukanya bulan bhakti gotong royong LPM Kelurahan Kuta adalah sebagai  ajang untuk melakukan evaluasi terhadap perkembangan masyarakat di Kuta. 

Sekda Badung mengajak masyarakat di Kuta ikut mempertahankan kawasan, seperti menjaga kebersihan agar tidak kumuh, menatap ke depan, sehingga tidak berhenti menata kawasan Pantai Kuta. 

Apalagi selama ini Kuta disebut Adi Arnawa sebagai embrio destinasi pariwisata di Bali, terutama di Badung.  

“Kita harus merawat, memelihara  dengan baik dengan bersinergi antara pemerintah dengan masyarakat," ujar Adi Arnawa. 

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut