get app
inews
Aa Text
Read Next : Layanan Paspor Simpatik Spektakuler Digelar, Ini Harapan Kantor Imigrasi Surakarta

IWAPI Gandeng DPMPTSP Ajak Pengusaha Lengkapi Izin Usaha

Sabtu, 09 September 2023 | 11:57 WIB
header img
IWAPI gandeng DPMPTSP ajak pengusaha lengkapi izin usaha. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

"Aggota IWAPI adalah wanita pengusaha yang punya usaha, sehingga harus punya kelengkapan usaha," ujar Ersie. 

Heru Joko Sulistiyono, S.S.T.P., M.Si., Kepala DPMPTSP Kabupaten Karanganyar memberikan apresiasi dan terima kasih karena anggota IWAPI ikut berpartisipasi mengurus kelengkapan izin usaha. 

Mantan Camat Jatiyoso Kabupaten Karanganyar ini berharap, setelah memiliki kelengkapan izin usaha, produk-produk anggota IWAPI semakin laris, sehingga membawa dampak positif terhadap perekonomian di Karanganyar. 

Tidak hanya dampak ekonomi, tetapi juga membuat penyerapan tenaga kerja semakin baik, dan perputaran keuangan di Kabupaten Karanganyar berkembang pesat. 

Heru menyebutkan, investasi di Kabupaten Karanganyar pada pertengahan tahun ini sudah mencapai Rp1,9 Triliun, di mana target satu tahun adalah Rp2,04 Triliun. 

Pencapaian angka ini diakui Heru Joko tidak lepas dari peran ibu-ibu pengusaha IWAPI, di mana dengan mengurus perizinan sudah terupdate nilai investasi di Kabupaten Karanganyar. 

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut