KARANGANYAR, iNewsbadung.id -
Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (DPC IWAPI) Kabupaten Karanganyar gandeng Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Karanganyar, ajak pengusaha lengkapi izin usaha.
Ajakan melengkapi izin usaha ini ditujukan untuk para anggota dan pengurus DPC IWAPI, yang belum memiliki izin usaha atau NIB.
Dwi Winarsih, salah satu tim DPMPTSP Kabupaten Karanganyar mengatakan bahwa hal utama yang harus dimiliki seorang pengusaha adalah memiliki NIB atau Nomor Izin Berusaha.
Dalam sosialisasi kelengkapan legalitas usaha anggota IWAPI yang digelar Jumat (8/9/2023), Dwi Winarsih mengajak wanita pengusaha ikut melengkapi izin usaha.
Menurut Dwi, syarat melengkapi izin usaha sangat mudah, yakni memiliki KTP dan NPWP, di mana pembuatan NIB dapat dilakukan sendiri melalui OSS ataupun meminta bantuan petugas DPMPTSP yang ikut hadir.
Ir. Ersie Febrina Sinlae, Ketua DPC IWAPI Kabupaten Karangayar juga menghimbau agar anggota dan pengurus IWAPI mempunyai kelengkapan izin usaha, yang merupakan salah satu syarat menjadi anggota IWAPI.
"Aggota IWAPI adalah wanita pengusaha yang punya usaha, sehingga harus punya kelengkapan usaha," ujar Ersie.
Heru Joko Sulistiyono, S.S.T.P., M.Si., Kepala DPMPTSP Kabupaten Karanganyar memberikan apresiasi dan terima kasih karena anggota IWAPI ikut berpartisipasi mengurus kelengkapan izin usaha.
Mantan Camat Jatiyoso Kabupaten Karanganyar ini berharap, setelah memiliki kelengkapan izin usaha, produk-produk anggota IWAPI semakin laris, sehingga membawa dampak positif terhadap perekonomian di Karanganyar.
Tidak hanya dampak ekonomi, tetapi juga membuat penyerapan tenaga kerja semakin baik, dan perputaran keuangan di Kabupaten Karanganyar berkembang pesat.
Heru menyebutkan, investasi di Kabupaten Karanganyar pada pertengahan tahun ini sudah mencapai Rp1,9 Triliun, di mana target satu tahun adalah Rp2,04 Triliun.
Pencapaian angka ini diakui Heru Joko tidak lepas dari peran ibu-ibu pengusaha IWAPI, di mana dengan mengurus perizinan sudah terupdate nilai investasi di Kabupaten Karanganyar.
"Kami berharap, DPC IWAPI terus semangat untuk menumbuhkan investasi, serta siap mendampingi ibu-ibu pengusaha dalam berbagai pengurusan izin.
Heru Joko ynag baru menjabat Kepala DPMPTSP selama tiga bulan ini menambahkan bisa terus bersinergi, memberikan masukan untuk DPC IWAPI dan pertumbuhan ekonomi masyarakat.
Dari pengamatan iNewsbadung.id, seusai mengikuti sosialisasi, beberapa anggota IWAPI langsung mendaftarkan izin usaha NIB yang bisa ditunggu hasilnya.
Ani Flouridiarsi salah satu anggota DPC IWAPI Kabupaten Karanganyar mengaku sangat puas dengan pelayanan yang diberikan DPMPTSP, terkait pendaftaran NIB.
"Pelayanan sangat bagus, cepat, kalau tidak jelas langsung dibantu dan langsung jadi," ujar pengusaha kuliner ini senang.
Semoga tulisan tentang IWAPI Gandeng DPMPTSP ajak pengusaha lengkapi Izin Usaha ini bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***
Editor : Asarela Astrid