"Usia hanya deretan angka, karena paling utama adalah bagaimana mengisi asa dengan karya nyata," ujar Ersie.
Ersie menambahkan, DPC IWAPI Karanganyar telah bertekad membuang langka dan mengembangkan layar menuju satu harapan.
Meskipun ada aral melintang dan hambatan, namun Ersie optimis mampu mencapainya dengan semangat untuk menerjang dan menghalau semua kesulitan dengan kekompakan.
Perjalanan singkat DPC IWAPI Kabupaten Karanganyar juga menjadi perhatian para anggota saat DR. MV. Erna, Ms., B.A., M.Miss., Ketua WKU I, menceritakan sejarah singkat IWAPI, yang telah mengalami beberapa kali pergantian kepemimpinan.
Kegiatan yang digelar di Sendang Ndalem Seniyor, Karangpandan Karanganyar, Senin (26/6/2023) ini juga dimeriahkan beberapa permainan yang bersifat individu ataupun kerjasama tim, dengan beberapa doorprize.
Dari pengamatan iNewsbadung.id, para anggota DPC IWAPI ini tampak bergembira mengikuti permainan, bahkan seringkali terdengar gelak tawa dan tepuk tangan meriah.
Editor : Asarela Astrid