6. Banyak Peserta
Festival Jenang Solo ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana tahun ini diikuti 109 peserta dari PKK Kecamatan dan Kelurahan serta instansi pemerintah dan swasta.
7. Mengembangkan
Slamet Raharjo berharap agar festival jenang ini tidak hanya sebagai informasi mengenal jenang untuk dilestarikan, tetapi juga memberikan wacana baru bagi generasi muda sehingga dapat mengembangkan secara kreatif, kekinian agar dapat diterima anak muda.
8. Pasar Jenang
Untuk pertama kalinya di Festival Jenang Solo 2023 akan diadakan Pasar Jenang, diikuti 27 pelaku UMKM jenang serta makanan tradisional lain, dimana kegiatan ini akan digelar di Pamedan Mangkunegaran.
9. Digelar Rutin
Ke depannya, pasar jenang akan dilaksanakan setiap 35 hari sekali, setiap Sabtu Pon bertepatan dengan weton lahir KGPAA Mangkunegoro X.
10. Workshop
Berbagai workshop juga akan digelar pada acara ini diantaranya adalah belajar memarut kelapa yang akan diikuti pelajar SD dan SMP di sekitar Ngarsopuro, serta demo memasak jenang dari SMK Marsudirini Solo.
11. Kegiatan Lain
Kemeriahan Festival Jenang Solo (FJS) 2023 akan semakin terasa karena ada beberapa kegiatan lain yang ikut mewarnai seperti pentas seni budaya dari delapan daerah se Indonesia, penukaran uang, pameran foto FJS dan talkshow bersama sejarawan.
12. Dibuka Walikota
Didampingi Pengageng Wedhana Satrio Puro Mangkunegaran, KRMT Lilik Priarso, Slamet mengatakan jika acara ini akan dibuka Walikota Solo Gibran Rakabumingraka.
Semoga informasi terkait 20.000 takir jenang dibagikan gratis di Festival Jenang Solo 2023, meriahkan HUT Kota Solo ke-278 ini dapat bermanfaat. ***
Editor : Dian Burhani