BADUNG, iNewsbadung.id - Tercatat ada beberapa pesepakbola dunia yang memiliki klub sepak bola usai mereka pensiun dari dunia sepakbola. Beberapa diantaranya memiliki klub sepak bola di Inggris dan Amerika Serikat.
Lantas siapa saja pemain sepakbola kelas dunia yang memiliki Klub sendiri?
1.David Beckham
Para pecinta sepak bola pasti mengenal sosok David Beckham. Dirinya sukses membela banyak klub seperti Manchester United, Real Madrid, AC Milan, LA Galaxy hingga Paris Saint-Germain. Namun mantan kapten Timnas Inggris itu memutuskan gantung sepatu pada 2013 silam. Setelah pensiun, David Beckham mengakuisisi kepemilikan klub MLS yakni Inter Miami.
Dirinya membeli klub tersebut di harga 25 Juta Dollar atau Rp358 Miliar. Tercatat jika pemain-pemain top dunia seperti Blaise Matuidi, Gonzalo Higuain dan Kieran Gibbs pernah memperkuat klub yang bermarkas di DRV PNK Stadium tersebut.
2. Ronaldo Nazario
Nama legenda sepak bola asal Brasil, Ronaldo Nazario, tercatat berhasil memenangkan dua trofi Piala Dunia untuk Timnas Brasil. Setelah pensiun, Ronaldo tidak ingin jauh-jauh dari dunia yang membesarkan namanya tersebut.
Kini dirinya tercatat sebagai pemilik sekaligus Presiden Klub Segunda División Real Valladolid. Sebelum membeli Real Valladolid, Ronaldo Nazario juga pernah membeli klub Liga Brasil yakni Cruizero pada Desember 2021 silam. Dia ingin membantu klub yang pernah dibelanya itu mampu naik ke kasta tertinggi Liga Brasil.
3. Didier Drogba
Pesepakbola dunia yang punya klub sendiri diawali dari nama Didier Drogba. Pemain asal Pantai Gading ini sukses besar bersama Chelsea. Dirinya juga meraih banyak trofi bersama The Blues, termasuk trofi Liga Champions musim 2011-2012.
Ketik masih aktif bermain, Didier Drogba sudah mengakuisisi kepemilikan klub Divisi Dua MLS, Phoenix Rising FC. Dirinya mengkuisisi klub tersebut pada 2017 silam. Hal itu menjadikan dirinya menjadi pemain sekaligus pemilik klub Phoenix Rising FC.
Didier Drogba berhasil mempersembahkan trofi USL pada 2019 silam. Namun dirinya menyatakan gantung sepatu pada 2018 dan kini fokus menjalani karier barunya sebagai pemilik klub Phoenix Rising FC.
4. Paolo Maldini
Selanjutnya dalam daftar ini ada nama Paolo Maldini. Pemain legendaris AC Milan dan Timnas Italia ini ternyata juga menjadi pemilik bersama klub MLS, Miami FC. Paolo Maldini bekerja sama dengan investor ternama yakni Riccardo Silva.
Dirinya juga turut andil dalam penunjukkan mantan rekannya di AC Milan yakni Alessandro Nesta menjadi pelatih Miami FC pada 2015 silam. Tercatat jika Miami FC berhasil menduduki peringkat ke-empat pada kejuaraan USL 2020. Selain menjadi pemilik bersama klub Miami FC, Paolo Maldini juga berposisi sebagai Direktur Teknik di AC Milan.
5. Gerard Pique
Di tempat ketiga dalam daftar ini ada nama Gerard Pique. Pemain yang kini membela Barcelona mengakuisisi kepemilikan klub FC Andorrra. Tercatat jika dirinya membeli klub tersebut melalui perantara perusahaan miliknya yakni Kosmos Holding Grup.
Rakuten, perusahaan asal Jepang juga turut berperan dalam pengakuisisian FC Andorra. Setelah klub tersebut diakuisisi Gerard Pique, kini FC Andorra berada di Primera Division. Dimana sebelumnya mereka tengah berkutat di Divisi Lima Liga Spanyol.
Demikian informasi mengenai pesepakbola dunia yang punya klub sendiri menarik untuk diulas kali ini. Semoga informasi ini bermanfaat bagi para pembaca.
Berita ini sebelumnya sudah tayang di sportstars.id dengan judul "Deretan 5 Pesepakbola Dunia yang Punya Klub Sendiri, Nomer 1 Legenda Asal Brazil"
Editor : Dian Burhani