DENPASAR, iNews.id - Cegah kejadian penipuan money changer yang menimpa turis asing asal Australia, Wakil Gubernur Tjokorda Oka Artha Ardhana Sukawati mengumpulkan semua pelaku usaha wisata di Pulau Dewata
Cok Ace yang juga ketua BPD PHRI Bali ini sangat menaruh perhatian terhadap kasus tersebut. Pasalnya, bila tidak disikapi secara serius, bisa mencoreng wisata di Bali yang mulai bergairah setelah dihantam badai Covid-19.
“Seluruh komponen telah berjuang keras dan bahu membahu untuk bangkit dari keterpurukan akibat pandemi Covid-19. Sekarang pun Covid-19 sejatinya belum teratasi secara tuntas, tapi syukurnya sektor pariwisata berangsur pulih,"jelas Cok Ace, dalam Rakor yang digelar di Ruang Praja Sabha Kantor Gubernur Bali seperti dikutip iNewsbadung.id dari baliprov, Sabtu (30/7/2022).
Ia menambahkan aksi penipuan yang menimpa wisatawan asing oleh money changer tak berizin itu sangat penting untuk disikapi.
Selain merusak citra pariwisata Bali, tindakan semacam ini bisa menjadi bumerang bagi Bali yang saat ini tengah berjuang memulihkan sektor pariwisata.
Oleh sebab itu, ia tak ingin aksi-aksi penipuan seperti yang terjadi di money changer menjadi hambatan dalam pemulihan Bali.
Editor : Bramantyo