Respati Ardi Saksikan Cabor Goalball PEPARNAS XVII Solo 2024, Apresiasi Semangat Atlet

Asarela Astrid
Atlet cabor goalball saat berpose bersama Respati Ardi. iNewsbadung.id / Istimewa

"Kekurangan bukan hal untuk mematahkan semangat kami. Yang utama jangan pernah minder, harus percaya diri dan memiliki mental kuat," ujar Ikhsan dan Setyawan bergantian. 

Mendengar optimisme dari atlet, Respati memberikan apresiasi bagi Ikhsan dan Setyawan yang sudah menjadi inspirasi bagi saudara-saudara yang lain. 

Respati mengingatkan bahwa di luar sana masih banyak penyandang disabilitas yang masih minder, sehingga langkah Ikhsan dan Setyawan mampu memotivasi untuk terus berkarya tanpa memandang kekurangan. 

Goalball adalah cabang olahraga permainan yang diikuti paralimpian dengan klasifikasi tunanetra total, serta blind atau netra sebagian. 

Saat bermain, para atlet ini wajib menggunakan penutup dan melempar bola seberat 1,5 kilogram ke gawang lawan. 

Sementara tim Goalball NPCI Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) harus menunda meraih kemenangan saat bertanding melawan Daerah Istimewa Yogyakarta dengan skor 10-0. 

Semoga tulisan tentang Respati Ardi Saksikan Cabor Goalball PEPARNAS XVII Solo 2024, Apresiasi Semangat Atlet, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. *** 

Editor : Asarela Astrid

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network