Promotor Musik Klasik Pertama di Kota Surakarta, Esahebat Management Gelar Classical Serenade Soiree

Asarela Astrid
Nathan Thomas, promotor musik klasik sedang menjelaskan terkait konser "Classical Serenade Soiree” yang akan digelar di Kota Surakarta. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

SOLO, iNewsbadung.id - Esahebat Management, Promotor Musik Klasik pertama di Kota Surakarta suguhkan konser musik bertema “Classical Serenade Soiree”, Jumat (27/9/204). 

Disebutkan Nathan Thomas, General Manager Esahebat Management, konser "Classical Serenade Soiree” ini digelar di Kota Surakarta agar musik klasik semakin dikenal warga Solo dan sekitarnya.

Nathan Thomas menambahkan, konser ketujuh kali ini diharapkan semakin melengkapi Solo sebagai kota konser musik, mengingat Kota Solo sering dipakai menjadi ajang gelaran.

Di samping itu, konser ini juga bertujuan menghidupkan kembali keindahan musik klasik dan memberikan pengalaman tidak terlupakan bagi para penonton. 

Ada yang menarik dari konser yang akan digelar di Hotel Asia Solo ini, di mana dikatakan Nathan Thomas tidak menggunakan pengeras suara apapun, baik untuk alat musik ataupun para penyanyi yang tampil. 

"Tidak menggunakan pengeras suara, bahkan penyanyinya nanti tidak memakai mic," ujar Nathan Thomas saat jumpa pers di Ayam Goreng Kartini, Sriwedari, Surakarta, Kamis (25/9/2024). 

Editor : Asarela Astrid

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network