SOLO, iNewsbadung.id - Amarelo Hotel
ikut meriahkan Hari Ulang Tahun Kota Solo ke-279 yang menggandeng Dinas Pariwisata sebagai penyedia tempat yang dapat dikembangkan para penggiat seni Kota Surakarta (Solo).
Sebagai hotel yang berada di Jalan Gatot Subroto, atau dikenal dengan sebutan Gatsu, telah menjadi salah satu daya tarik wisata Kota Solo, karena menjadi ruang kreatif masyarakat untuk menuangkan ide kreatif berupa mural, performance art, dan karya souvenir kreatif.
Berbagai kegiatan dilakukan untuk memeriahkan HUT Kota Solo, salah satunya adalah mural di Jalan Gatot Subroto, yang dibuka Jumat (16/2/2024) di Brique Resto Amarelo Hotel Solo.
Solo Is Solo juga ikut menyemarakkan kegiatan, di mana Solo Is Solo menjadi wadah ruang kreatif Gatsu, sekaligus
obyek lomba pemotretan.
Puluhan peserta lomba pemotretan atau street photography saling bersaing mendapatkan angle terbagus di sepanjang Gatsu untuk mendapatkan foto terbaik yang diperagakan model Ophira dan Shinta yang mengenakan kebaya karya Greesa Stuff.
Editor : Asarela Astrid
Artikel Terkait