Jelang Akhir Tahun, Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali Suguhkan Line-up Spektakuler

Asarela Astrid
Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali suguhkan line-up spektakuler, salah satu artis yang akan dihadirkan adalah Isyana Sarasvati. Foto : iNewsbadung.id / Istimewa

BADUNG, iNewsbadung.id – Jelang akhir tahun, Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali suguhkan Line-up Spektakuler bertema Sound of Soulz, GWK GWK Bali Count Down 2024.

Perhelatan ini sekaligus mengulang kesuksesan GWK Bali Count Down 2023 akhir tahun lalu yang menghadirkan bintang utama Ungu, Sheila on 7, Kahitna dan lainnya, namun dengan dengan konsep acara dan pengalaman baru lebih mengesankan.

Tahun ini, pagelaran yang berkonsep bukan sekedar konser ini menunjuk Emperor Production pimpinan Erwan Tobing, serta Clubhoppers Networks yang berdiri tahun 2000, di mana telah memulai program siaran di radio Indika FM dan sudah bertransformasi menjadi platform hiburan hybrid mutakhir untuk musik dansa elektronik, budaya dan teknologi.

Tema Sound of Soulz, GWK GWK Bali Count Down 2024 yang berarti suara jiwa generasi milenial dan gen z ini akan digelar Jumat (29/12/2023) hingga Minggu (31/12/2023), berbeda dari event sebelumnya.

Konsep acara menawarkan lima elemen, yakni pertama adalah musik festival, menghadirkan bintang tamu artis skala nasional, seperti Dewa 19 Feat Ello dan Virzha, Isyana Sarasvati, Gigi dan lainnya.

Elemen kedua adalah DJ festival, menghadirkan DJ kelas nasional yakni Joana, Remi, Rio Dewanto, LTN & Marquee, serta DJ Christina Noveli, Super 8 & Tab, Lionski dan Max Laxton yang merupakan dj mancanegara.

Penampilan ketiga yakni dance show, yang menampilkan tarian etnik dan tarian nusantara, yang disajikan Bravery Dancer, sebuah kelompok tari kontemporer modern yang selalu memukau, serta LED Wings dengan Splash Percussion.

Elemen keempat adalah magic night market, yang menyajikan aneka kuliner lezat, variatif, dari sajian signature beverages, fashion attire, sampai aksesoris koleksi menarik, yang didukung Photo Booth 360, Foam party dengan dekorasi LED lights, magic show, aneka games dan door prizes menarik, seperti sepeda motor dan logam mulia.

Sementara elemen kelima adalah Spectacular firework yang menjadi penanda dimulainya tahun baru 2024, dengan pertunjukkan kembang api spektakuler terbesar di Pulau Bali.

Erwan Tobing, Penanggung jawab event organizer (EO) mengatakan, sebelum Sound of Soulz, GWK GWK Bali Count Down 2024, masyarakat dapat mengikuti berbagai acara pre event di sejumlah club house di Jakarta, di mana ada banyak kompetisi digelar, antara lain menyanyikan lagu Isyana Sarasvati dan kompetisi foto bertema Saya Soz.

Disebutkan Erwan Tobing, pre event ini dilakukan untuk membangun rasa dan hubungan terhadap event, karena seluruh acara mutlak menjadi milik penonton.

Acara ini juga akan dimeriahkan workshop “Aku Bisa MAGIC” yang mengundang pengunjung belajar beberapa trik sulap dari magician, face painting, tarot, performance beberapa band lokal Bali, serta berbagi kasih melalui Lumbung Kasih yang diserahkan untuk Yayasan Peduli Kanker Anak (YPKA) Bali. 

Semoga tulisan tentang jelang akhir tahun, Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali suguhkan line-up spektakuler ini dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***

Editor : Asarela Astrid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network