Tiga Kewajiban Tujuan Utama Suami Istri Bersetubuh Menurut Ibnu Qayyim

Miftah H. Yusufpati
Tiga Kewajiban Tujuan Utama Suami Istri Bersetubuh Menurut Ibnu Qayyim (Foto: ilustrasi/Okezone)

BADUNG, iNewsbadung.id - Tiga Kewajiban Tujuan Utama Suami Istri Bersetubuh Menurut Ibnu Qayyim dalam kitabnya Zaadul Ma'aad Fie Haadii Khainrul 'Ibaad, mengenai sunnah Nabi SAW dan keterangannya dalam cara bersetubuh mengatakan setidaknya ada 3 tujuan utama dari jimak (bersetubuh).

1. Dipeliharanya nasab (keturunan), sehingga mencapai jumlah yang ditetapkan menurut takdir Allah. 

2. Mengeluarkan air yang dapat mengganggu kesehatan badan jika ditahan terus. 

3. Mencapai maksud dan merasakan kenikmatan, sebagaimana kelak di surga.

Ditambah lagi mengenai manfaatnya, yaitu: menundukkan pandangan, menahan nafsu, menguatkan jiwa dan agar tidak berbuat serong bagi kedua pasangan. Nabi SAW telah menyatakan: "Yang aku cintai di antara duniamu adalah wanita dan wewangian." 

"Sebaiknya sebelum bersetubuh hendaknya diajak bersenda-gurau dan menciumnya, sebagaimana Rasulullah SAW melakukannya," tutur Ibnu Qayyim. 

Selanjutnya Abu Hamid Al-Ghazali , ahli fiqih dan tasawuf dalam kitab Ihya' mengenai adab bersetubuh, mengatakan disunnahkan memulainya dengan membaca Bismillahirrahmaanir-rahiim dan berdoa, sebagaimana Nabi SAW mengatakan: "Ya Allah, jauhkanlah aku dan setan dan jauhkanlah setan dari apa yang Engkau berikan kepadaku'.

Editor : Dian Burhani

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network