Kisah Dibalik Kesuksesan Toserba Yogya,Gunakan Metode Ini Gaet Pelanggan Hingga Miliki Banyak Cabang

Nadya Kurnia-S
Kisah pendiri Toserba Yogya (Foto: hargamerek)

BADUNG, iNews.id - Siapa tak mengenal Toko Serba Ada (Toserba) Yogya. Jauh sebelum waralaba menjamur di Indonesia, Toserba Yogya sudah memiliki cabang di berbagai daerah di Indonesia. 

Dibalik kisah sukses ternyata ada kisah sedih di awal pendiriannya. Ya Budi Siswanto Basuki inilah yang berjibaku membesarkan toserba Yogya milik mertuanya hingga akhirnya mencapai kesuksesan. 

Toko Yogya didirikan oleh Gondosasmito pada 1948 sebagai toko batik, dan beroperasi tanpa berkembangan signifikan selama 24 tahun, sebelum akhirnya Gondosasmito menyerahkan toko yang semula bernama Djockja itu kepada menantunya, Budi Siswanto Basuki. 

Langkah pertama yang dilakukan Budi saat itu adalah membeli tanah seluas 1.000 meter persegi yang peruntukkannya dibagi menjadi 300 meter persegi untuk toko, dan sisanya untuk rumah pribadi. 

Toko akhirnya dibuka pada Oktober 1982 di Jalan Sunda No. 60, Bandung, dan namanya diubah menjadi Yogya. Terlihat sepele, namun gubahan nama ini cukup berarti sebab nama baru ini membuat Yogya lebih familiar dan mudah dieja meskipun secara sekilas. 

Yogya juga bukan lagi toko batik saja. Budi mengubahnya menjadi toko berkonsep serba ada. Budi menyediakan barang kebutuhan sehari-hari di Yogya, pria lulusan fakultas ekonomi Universitas Padjajaran ini juga menerapkan manajemen pertokoan yang lebih professional. 

Yogya dikenal jujur di kalangan masyarakat, toko tersebut tak pernah menggunakan taktik ‘barang sudah habis’ seperti yang dilakukan toko-toko lain untuk menaikkan permintaan konsumen atas suatu barang. 

Editor : Dian Burhani

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network