BADUNG, iNews.id - Pulau Bali merupakan salah satu surga kuliner bagi wisatawan.
Saat berkunjung ke Bali sempatkan diri untuk merasakan kenikmatan ayam betutu. Merupaka ayam atau bebek yang utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang. Biasanya jaman dulu dibakar dalam api sekam.
Menurut tradisi Bali, ayam betutu biasanya disajikan pada saat upacara adat seperti odalan, otonan, maupun perkawinan.
Kini Anda bisa mencoba resepnya di rumah, rasanya juga sangat enak. Inilah resep ayam betutu dari cookpad
Bahan :
1 ekor ayam kampung (aku potong jdi 2 bagian)
Bumbu Halus :
2 cabe merah besar(buang bijinya)
4 cabe merah kriting
10 cabe rawit
1 sachet terasi
1 sdm ketumbar
5 butir kemiri
1 sdt merica
setelunjuk kunyit
secukupnya garam
Bumbu dirajang halus
15 buah bawang merah
8 siung bawang putih
2 ruas lengkuas
1 ruas jahe
setelunjuk kencur
5 batang sereh (iris kasar)
Bahan tambahan
Air putih
Minyak untuk menumis
Garam, gula pasir & penyedap rasa
Cara
Cuci bersih ayam, lumuri dengan air jeruk nipis, sisihkan.
Tumis bumbu iris dan bumbu halus hingga harum.
Jika bumbu sudah harum, tambahkan air putih, kemudian masukkan ayamnya (sebelum dimasak, ayamnya dicuci lagi ya, agar cairan jeruknya hilang, biar gk asem)
Pastikan ayam tenggelam di kuah, tambahkan garam, penyedap rasa ayam, gula pasir sambil koreksi rasa,
Rebus ayam kurang lebih 2 jam, dan kuah menyusut, jangn terlalu kering juga karena betutu kalo kering kurang sedap. Setelah kurang lebih 2 jam & kuah menyusut. Angkat dan sajikan.
Editor : Bramantyo
Artikel Terkait