"Nanti kalau kersa dibantu dijemput pakai ambulan, pak. Didampingi," ujar Gibran.
Blusukan Gibran bersama Respati - Astrid berlanjut dengan menyusuri gang-gang sempit padat penduduk, menjenguk beberapa lansia yang sakit, seperti Sularno (72) yang mengalami gangguan sistem koordinasi antara penerimaan informasi sistem saraf di tubuh, saraf tulang belakang dan bagian otak lain.
Gibran dan Respati berkomitmen membantu pendampingan pengobatan Sularno yang sudah sakit selama dua tahun belakangan.
Kunjungan lain juga dilakukan Gibran, Respati dan Astrid ke sebuah rumah sederhana, di mana Mia (50) menderita stroke tujuh tahun.
Respati ikut mendoakan Mia dan menawarkan penjemputan saat kontrol dengan ambulan.
Editor : Asarela Astrid