Bercerita tentang perumpaan satu talenta, dua talenta, lima talenta dan sepuluh talenta, Timotius mengajak para jemaat untuk selalu mengembangkan talenta atau bakat dan kemampuan yang sudah diberikan Tuhan.
Timotius juga berpesan, agar jemaat di wilayah Karanganyar selalu berkarya dengan baik, mengembangkan diri dan mendukung program pemerintah, terutama untuk kemajuan Kabupaten Karanganyar.
Selain mengunjungi perayaan dan ibadah natal di GKJ Kismorejo, Timotius Suryadi juga mengunjungi ibadah natal di GKJ Karanganyar, GKJ Popongan dan Gereja Santo Pius Karanganyar.
Semoga tulisan tentang pastikan natal berjalan lancar, pejabat bupati Karanganyar kunjungi beberapa gereja ini dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***
Editor : Asarela Astrid