get app
inews
Aa
Read Next : Garuda Wisnu Kencana Luncurkan Air Mineral Resmi, Perkuat Brand Awarness dan Citra Wisata Bali

Kisah Cinta Sejati di Tanah Bali, Awal Mula Legenda Barong Landung

Kamis, 22 September 2022 | 20:46 WIB
header img
Awal Mula Legenda Barong Landung (Foto: Foto : Dok Bulelengkab.go.id)

Dia berusaha untuk melewatinya tapi akhirnya Kang Cing We terjatuh di sebuah hutan dan tepat di tempat suaminya terdampar dulu. Di sini akhirnya Kang Cing We bertemu dengan seorang anak yang tidak lain adalah anak dari perkawinan suaminya yaitu Raja Sri Jaya Pangus dan Dewi Danu.

Kang Cing We merasa kecewa dan sakit hati lalu memutuskan untuk menyerang Dewi Danu yang merebut suaminya. Serangan dari Kang Cing We mendapat respons negatif dari Dewi Danu dan akhirnya karena kemarahannya dia pun mengeluarkan pasukannya yang berbentuk raksasa dan memporak-porandakan pasukan Kang Cing We.

Raja Jaya Pangus yang tak tega melihat istri pertamanya memutuskan untuk melindungi Kang Cing We dari serangan Dewi Danu. Raja menyadari cintanya kepada Kang Cing We tidak akan pernah mati. Melihat Kang Cing We dan Sri Jaya Pangus bersatu, membuat Dewi Danu kecewa. 

Dalam kekecewaan itu, dia mengutuk kedua pasangan ini menjadi patung. Dewi Danu tersadar telah berbuat kesalahan.  Ia pun kemudian datang ke kerajaan tersebut membawa seorang anak yang merupakan anak Sri Jaya Pangus. 

Dengan kedatangan Sang Dewi, rakyat Balingkang pun memutuskan mengangkat anak dari Sri Jaya Pangus menjadi penerus menggantikan raja. Sang Dewi pun mengingatkan rakyat Balingkang untuk terus menghormati dan mengenang mendiang raja serta permaisurinya.

Itulah Kisah Barong Landung Cerita Cinta Raja Bali.  Sri Jaya Pangus dan Kang Cing We juga disimbolkan sebagai pasangan yang memiliki cinta sejati. Untuk selalu mengenang jasa-jasa sang raja, rakyat Balingkang akhirnya memutuskan untuk memanifestasikannya ke dalam sebuah barong.

Berita ini sebelumnya telah tayang di iNewsbali dengan judul "Kisah Barong Ladung"

Editor : Dian Burhani

Follow Berita iNews Badung di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut