get app
inews
Aa Text
Read Next : 4 Tahun Bali Kolaps di Hantam Pandemi, Giliran Outlet Modern Gempur Pulau Seribu Pura 

10 Pulau Indah Indonesia Yang Bikin Wisatawan Jatuh Hati, Penasaran?

Senin, 05 September 2022 | 23:21 WIB
header img
Bali salah satu daro 10 lokasi wisata yang mampu membuat siapapun jatuh hati (Foto:rentalmobilbali.net)

3. Gili Trawangan

Masih berada di kawasan Lombok, Gili Trawangan memiliki keindahan tersendiri di dalamnya. Sehingga para bule pun jatuh hati akan pulau satu ini.

Aktivitas yang populer dilakukan para wisatawan di Trawangan adalah scuba diving (dengan sertifikasi PADI), snorkeling (di pantai sebelah timur laut), bermain kayak, dan berselancar. Ada juga beberapa tempat bagi para wisatawan belajar berkuda mengelilingi pulau.

4. Gili Air

Selanjutnya adalah Gili Air, yang merupakan salah satu dari tiga pulau gili terkenal di Lombok, yaitu Gili Trawangan, dan Gili Meno. Ketiga pulau ini terkenal dengan keindahan pantainya, maka tak heran apabila Gili Air menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Lombok.

Di Gili Air, wisatawan dapat menjelajahi beberapa titik untuk menikmati keanekaragaman hayati laut Indonesia. Di antaranya, pengunjung dapat melihat spot kuda laut, kura-kura, beragam ikan dengan berbagai warna, serta keanekaragaman penghuni laut lainnya.

5. Gili Meno

Gili Meno adalah salah satu dari tiga pulau kecil, selain Gili Trawangan dan Gili Air, yang menjadi kawasan wisata bahari. Tempat ini dapat dicapai dari Kota Mataram sekitar 45 menit berkendaraan darat dengan perjalanan melewati Pantai Senggigi.

Para wisatawan dapat melakukan berbagai kegiatan air, seperti snorkeling atau berenang sembari menikmati karang dan biodiversitasnya.

6. Pulau Samosir

Lalu ada Pulau Samosir, jadi salah satu pulau yang cukup banyak digemari oleh para bule. Lokasinya berada di tengah Danau Toba, Sumatera Utara. Terbentuk menjadi pulau lantaran letusan Gunung Toba yang merupakan jenis vulkanik.

Di pulau ini juga terdapat beberapa danau kecil, dua diantaranya dikenal sebagai daerah wisata yaitu Danau Sidihoni dan Danau Aek Natonang yang mendapat julukan "danau di atas danau".

7. Pulau Komodo

Beralih ke Nusa Tenggara Timur (NTT), Pulau Komodo jadi salah satu destinasi wisata yang menarik perhatian para bule. Bagaimana tidak, di sini Anda akan menyaksikan secara langsung kadal raksasa yang merupakan satu-satunya hewan purba masih hidup di dunia.

Selain itu keindahan alamnya pun tidak diragukan lagi. Banyak spot menarik yang bisa dikunjungi para wisatawan. Pemerintah berencana memberlakukan tarif baru untuk memasuki kawasan konservasi ini, yakni Rp3,75 juta mulai Januari 2023 mendatang, dari yang sebelumnya hanya Rp75.000 untuk wisatawan nusantara dan Rp150.000 bagi wisatawan mancanegara.

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut