Tulus, Bernadya dan Musisi Lokal Pecahkan Suasana PROJEK-D VOL.3

Asarela Astrid
Bernadya, salah satu musisi pop nasional ikut memecahkan suasana Festival Musik PROJEK-D VOL.3. Foto : iNewsbadung.id / Istimewa

KARANGANYAR, iNewsbadung.id - Tampil di penghujung acara PROJEK-D VOL.3, musisi nasional Tulus mampu menyihir belasan ribu penonton, sehingga ikut memecahkan suasana dan larut dalam lagu Hati-Hati di Jalan.

Penampilan Tulus ini memang sudah banyak ditunggu para penonton, lantaran memiliki suara khas, lembut serta mempunyai lagu yang selalu bermakna dan puitis. 

Tidak hanya Tulus yang mampu menyulap suasana Festival Musik PROJEK-D VOL.3, tetapi juga Bernadya dengan lagu Satu Bulan. 

Musisi muda ini banyak dicintai para Gen-Z, sehingga para penonton ikut hanyut dalam suasana galau.

Feby Putri, musisi pop Indonesia bersuara khas dan merdu juga mampu menyihir para penonton febyours yang banyak didominasi Gen-Z, dengan lagu berjudul Runtuh. 

Bukan saja musisi nasional yang mampu pecahkan suasana PROJEK-D VOL.3, tetapi musisi lokal Kota Surakarta dan sekitarnya juga tidak lepas dari sambutan hangat para penonton. 

The Skit Band, kelompok musik dari Utara Kota Surakarta juga berhasil  memecah penonton dengan lagu berjudul Dangkal. 

The Skit Band merupakan band Pop Punk yang pertama kali manggung di PROJEK-D melalui program Cekson yang memberikan kesempatan bagi musisi lokal tampil di panggung besar PROJEK-D.

Genre lain yang membuat panggung semakin heboh adalah genre metal, dengan penampilan band metal Indonesia, asli Solo, yakni Down for Life. 

Melalui musik keras dan lagu berjudul Pasukan Babi Neraka, band aliran metal ini mampu mengguncang para penonton PROJEK-D VOL.3. 

Genre Punk Rock juga ikut meramaikan  
PROJEK-D VOL.3 di hari kedua, Minggu (8/9/2024) di De Tjolomadoe, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, yakni Dongker, band asal Jawa Barat. 

Dengan lirik yang cepat dan meledak-ledak, band ini juga berhasil membuat penonton tidak bisa diam, ikut berjingkrak-jingkrak dengan semangat yang tidak kunjung padam. 

Hadirnya berbagai macam genre ini  membuat para pengunjung merasa puas menyaksikan Festival Musik 
PROJEK-D VOL.3 yang dimotori Dyandra Promosindo

”Selama dua hari penyelenggaraan, saya merasa puas dengan PROJEK-D tahun ini, karena berbagai macam genre musik hadir, sehingga menjadi pengalaman berbeda bagi saya untuk bisa menikmati semua genre musik,” urai Rara, salah satu pengunjung. 

Semoga tulisan tentang Tulus, Bernadya dan Musisi Lokal Pecahkan Suasana PROJEK-D VOL.3, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***

Editor : Asarela Astrid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network