Wajah Baru UNSA Diluncurkan Saat Innovation Day

Asarela Astrid
Peluncuran program dalam Innovation Day di UNSA menandai sebagai wajah baru. Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

KARANGANYAR, iNewsbadung.id - Wajah baru UNSA diluncurkan saat Innovation Day yang digelar Kamis (30/3/2023) di Auditorium Prof. Dr. H. S Brodjo Sudjono, S.H., M.S., Kampus UNSA di Palur, Kabupaten Karanganyar.

Wajah baru ini disampaikan Rektor Universitas Surakarta (UNSA), Hj. Astrid Widayani, S.E., S.S., M.BA., dihadapan para undangan, awal media, serta anak yatim, saat launching program sekaligus berbuka puasa bersama. 

Astrid mengatakan, bersamaan dengan Innovation Day, UNSA meluncurkan beberapa program baru yang diharapkan dapat membawa nama UNSA semakin berkembang dan menjadi pilihan masyarakat untuk kuliah. 

Beberapa program yang diluncurkan adalah Buletin UNSA, Website UNSA, perpustakaan digital (E-Library), pusat bahasa (Language Center), Wirausaha Muda Berdaya, Harmoni & Pro Literasi, Smartvillage, Bengawan Solo Lestari, Desa Kampung Wisata, Biro Konsultasi, Mediasi & Bantuan Hukum

Bekerja sama dengan RS Hermina Solo, UNSA juga memperkenalkan Klinik Medika UNSA, sebuah fasilitas kesehatan bagi civitas akademika UNSA, termasuk pejabat kampus, dosen, karyawan dan mahasiswa. 

Kehadiran Klinik Medika UNSA ini, setiap hari akan ada dokter jaga sebagai fasilitas bagi keluarga besar UNSA termasuk civitas akademika, untuk melakukan cek kesehatan. 

Tidak hanya itu, kampus yang berada di wilayah Kabupaten Karanganyar ini juga membuka Galeri Investasi UNSA yang merupakan kerjasama dengan Bursa Efek Indonesia (BEI) Jateng 2.

Galeri Investasi UNSA yang terletak di barat auditorium ini terbuka untuk semua kalangan, termasuk masyarakat umum. 

Astrid berharap, inovasi yang dilakukan UNSA tidak hanya bermanfaat bagi keluarga besar UNSA dan civitas akademika, tetapi juga berguna untuk masyarakat luas. 

Kedepannya, UNSA akan melakukan 
banyak inovasi, bahkan diharapkan dapat melahirkan Innovation Week, sehingga dapat berdampak luas.

“Di bulan-bulan selanjutnya, nanti akan ada inovasi-inovasi baru lain, bahkan harapannya dapat menjadi UNSA Innovation Week," tandas Astrid. 

Berbagai pembenahan dilakukan UNSA  sebagai wujud inovasi-inovasi baru, sehingga perbaikan ini ditambahkan Astrid dapat meningkatkan kualitas sumber daya serta upaya melindungi diri. 

Kampus yang akan memasuki usia seperempat abad ini juga membangun kembali semangat baru yakni UNSA kreatif, yang mengedepankan delapan budaya kerja antara lain kolaboratif, responsible, edukatif, innovation, serta  misioner.

Dalam pidatonya, Astrid berpesan kepada seluruh keluarga besar UNSA dan seluruh civitas akademika untuk memanfaatkan sosial media, dan  menghimbau agar yang belum memiliki dapat menggunakan secara benar, dan baik, untuk kemajuan serta menggaungkan UNSA kreatif

Semoga tulisan wajah baru UNSA diluncurkan saat Innovation Day ini bermanfaat bagi para pembaca.

Silahkan share tulisan ini, dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***

Editor : Asarela Astrid

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network