Bersantap Nikmat di Bale Botram, Restoran Keluarga di Kaki Gunung Lawu

Bramantyo
Bale Botram resto keluarga di lereng Gunung Lawu (Foto: iNewsbadung.id/Bramantyo)

KARANGANYAR, iNewsbadung.id - Satu lagi resto keluarga hadir di kawasan wisata Ngargoyoso, Karanganyar.

Resto yang berada di pinggir kali Senatah atau sekitar 500 meter dari terminal Kemuning, menawarkan berbagai menu masakan tradisional Jawa, Sunda serta aneka teh yang diambil dari daun teh asli pilihan kebun Kemuning.

Resto Kemuning Bale Botram ini, dapat menjadi rujukan keluarga untuk santap pagi, siang maupun santap malam ataupun sekedar menjadi tempat hangout bersama sahabat untuk menyambung tali silaturrahmi.

Sambil menikmati aneka masakan dan minuman, para pengunjung juga dapat menikmati indahnya pemandangan kali Senatah serta menikmati tenggelamnya matahari di ufuk barat.Serta menikmati indahnya gunung Lawu yang berada di sisi Timur Resto.

Resto Bale Botram ini berlokasi di tempat yang tenang dan jauh dari keriuhan kota. Resto Bale Botram ini menyuguhkan alternatif refreshing yang sangat romantis dan sangat cocok bagi mereka yang a mulai penat dengan kehidupan kota yang bikin jenuh.

Di siang hari, udaranya tidak terasa amat terik. Saat malam, suasana berganti menjadi lebih dingin dan syahdu dengan lampu kota yang bersinar dari kejauhan.

Owner RM Kemuning Bale Botram Warsono alias Bagong pada iNewsbadung.id mengatakan Restonya mulai buka pukul 08.00 hingga pukul 18.00 Wib. 

Menu yang ditawarkan, paket lengkap 1 sampai 4 dengan harga mulai Rp85 ribu per orang sampai Rp240 ribu per orang.

Sesuai namanya, fasilitasnya pun komplit antara lain fungame, dokumentasi, makan, trainer dan sebagainya.

Kemudian untuk jelajah jeep mulai short, medium, long dan fullday ditawarkan dengan variasi harga pantas.

"Tubing kita di Senatah, Pringkuning dan paling booming di Kalipucung. Juga ditawarkan homestay. Di luar resto, kami mengerjasamakan ke rekanan,"jelas pria yang akrab disapa Bagong, Minggu (25/12/2022).

Warsono mengatakan seluruh menu makanan dan minuman yang disajikan memiliki citarasa istimewa.

Untuk minuman teh, ia meracik dan meramunya sendiri. Makanannya pun tak pernah dikomplain tamu. Untuk oleh-oleh keluarga atau kerabat, Bale Botram ini pun menyediakan pusat oleh-oleh yang letaknya tepat di depan taman parkirnya.

"High season momentum akhir tahun ini semuanya harga normal. Enggak ada kenaikan harga. Reservasinya pun penuh sampai 10 Januari 2023," jelas Bagong yang mengatakan bila Restonya kata berdiri sejak 19 Oktober 2021.

Rencanannya, resto yang awalnya dia kelola bersama rekan bisnisnya ini akan ditambah berbagai fasilitas lainnya, diantaranya outbound dan kolam renang sendiri.

"Nilai investasinya Rp2,9 miliar. Akan ada pengembangan ke outbond dan kolam renang sendiri," katanya.

Bagi anda pecinta dan penikmat kuliner tak ada salahnya memasukan resto Bale Botram dalam agenda rekreasi sambil menikmati pemandangan alam yang indah di lereng Gunung Lawu.

Apalagi, lokasi Bale Botram tidak terlalu jauh dari kota Karanganyar dan bisa ditempuh 15 sampai 20 menit perjalanan.**"

Editor : Dian Burhani

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network