SOLO, iNewsbadung.id - Untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap sungai, Sekretariat bersama (Sekber) Komunitas Peduli Sungai (KPS) Kota Surakarta gelar lomba dayung di Bendung Tirtonadi, Sabtu (28/10/2023).
Menurut Budi Utomo, Ketua Sekber Komunitas Peduli Sungai Kota Surakarta, lomba dayung ini merupakan bentuk apresiasi untuk Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWS) yang sudah mendukung keberadaan Komunitas Peduli Sungai di Wilayah Bengawan Solo, dari hulu sampai hilir.
“Penting sekali merawat sungai, bekerja secara pentahelik dengan keterlibatan pemerintah, masyarakat, dunia usaha, akademisi dan media massa untuk menjaga, merawat dan peduli Sungai Bengawan Solo,” ujar Budi.
Lomba dayung ini juga dihadiri Ir. Gatot Sutanto, M.Si., Asisten Ekonomi Pembangunan Sekda Kota Surakarta, yang memberikan apresiasi terhadap BBWS yang sudah membantu infrastruktur, sehingga keberadaan Bendung Tirtonadi yang direncanakan menjadi salah satu penunjang sektor pariwisata dan perekonomian ini menjadi lebih baik.
Gatot Sutanto menambahkan, keberadaan Bendung Tirtonadi juga dapat untuk membentuk karakter, seperti berlatih resque air dan merawat sungai, seperti yang dilakukan Komunitas Peduli Sungai.
“Komunitas Peduli Sungai ini sangat membantu pemerintah, karena selama ini Kota Surakarta langganan kedatangan air saat musim hujan,” terang Gatot.
Editor : Asarela Astrid