SOLO, iNewsbadung.id - Tim Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) UNISRI lakukan penelitian perspektif masyarakat terdampak revitalisasi Bandar Semanggi terhadap warga masyarakat RT 01 / RW 05 dan RT 07 / RW 04.
Penelitian perspektif ini dilakukan Tim PKM UNISRI untuk menyampaikan informasi dalam bentuk dinamika kelompok bagi masyarakat, sehingga mampu mendorong pemahaman yang diharapkan melalui materi yang disampaikan.
Ratna Widyaningrum, S.Pd., M.Pd., dosen pembimbing PKM menjelaskan bahwa PKM ini dilakukan untuk mengetahui perspektif masyarakat terdampak revitalisasi.
Sementara Ketua Tim PKM, Anik Sholekhah mengatakan, pelaksanaan PKM berupa penelitian dengan Bimbingan Kelompok di Semanggi, Surakarta.
Implementasi bimbingan kelompok dilakukan dengan pendekatan behavioral, di mana diharapkan bisa mendorong perspektif positif bagi masyarakat, sehingga mampu mengembangkan potensi dan eksistensi kawasan revitalisasi Bandar Semanggi.
Di samping itu, juga diharapkan dapat membuka dan mengubah mindset masyarakat untuk mewujudkan Kawasan Semanggi lebih baik.
Editor : Asarela Astrid