get app
inews
Aa Text
Read Next : 4 Tahun Bali Kolaps di Hantam Pandemi, Giliran Outlet Modern Gempur Pulau Seribu Pura 

RAWAKOTA Polda Bali Raih Juara Pertama Lomba Maskot Polri, Sisihkan Peserta Seluruh Indonesia

Sabtu, 15 Juli 2023 | 20:35 WIB
header img
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo saat menyerahkan hadiah atas kemenangan RAWAKOTA Polda Bali sebagai juara pertama Lomba Maskot Polri. Foto : Humas Polri

DENPASAR, iNewsbadung - RAWAKOTA Polda Bali raih juara pertama lomba maskot Polri, sisihkan peserta seluruh Indonesia dalam sayembara Maskot Polri yang digelar Juni lalu, menyambut hari Bhayangkara-77. 

Maskot RAWAKOTA ini merupakan maha karya Kompol Deni Septiawan, S.I.K., M.H., Kasubag Mutjab Bag Binkar Ro SDM Polda Bali, mengalahkan peserta yang meliputi umum, TNI dan Polri dari seluruh Indonesia.

Penghargaan piala maha karya atas kemenangan Maskot RAWAKOTA diserahkan Kapolri, Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si., kepada Kompol Deni Septiawan, S.I.K., M.H., Kamis (13/7/2023). 

Maskot RAWAKOTA berhasil menyisihkan semua lawan, di mana maskot ini telah memenuhi kriteria meliputi berbentuk burung Garuda, bersumber pada kearifan lokal dan mengandung nilai-nilai Tri Brata dan Pancasila. 

Secara filosofis, RAWAKOTA mengandung makna akronim dari Rastra Sewa Kottama di mana berarti Polri adalah abdi utama Nusa dan Bangsa. 

Secara etimologi, maskot RAWAKOTA memakai simbol burung Garuda memakai seragam polisi, menggunakan Kamen atau sarung sebagai ciri pakaian adat beberapa etnis di Indonesia. 

Liontin berbentuk garuda Pancasila yang digunakan dalam maskot RAWAKOTA bermakna bahwa setiap insan Polri menjadikan Pancasila sebagai building block dalam setiap pelaksanaan tugas. 

Gasper Tri Brata juga dimunculkan dalam maskot RAWAKOTA, di mana mengandung tiga prinsip utama Polri, yaitu memberikan perlindungan, pengayoman, serta pelayanan bagi masyarakat dan penegakan Supremasi Hukum juga HAM.

Kepala maskot RAWAKOTA dibuat runcing di mana secara filosofis berarti menghadapi tantangan, serta dinamika Kamtibmas yang selalu berkembang, sehingga setiap anggota polisi dapat berpikir tajam, mempunyai kemampuan tinggi menguasai situasi, untuk menentukan diskresi yang tepat dalam merespon berbagai hal. 

Dilansir iNewsbadung.id dari laman resmi Humas Polri disebutkan jika maskot RAWAKOTA adalah representasi Polri yang selalu menjadi bayangan masyarakat Indonesia yang sangat kental dengan entitas keanekaragaman Suku, Agama dan Ras, dibingkai dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Disebutkan juga bahwa semangat maskot RAWAKOTA adalah visi polisi pada peringatan Hari Bhayangkara ke-77 yakni “Polri Presisi untuk Negeri, Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju”.

Perolehan sebagai juara pertama ini akan membuat maskot RAWAKOTA menjadi icon Polri untuk konsisten menjaga denyut nadi presisi, terutama menjadi cooling system di tengah suhu politik menjelang pelaksanaan Pemilu 2024.

Semoga tulisan tentang RAWAKOTA Polda Bali raih juara pertama Lomba Maskot Polri, sisihkan peserta seluruh Indonesia ini dapat bermanfaat bagi para pembaca. 

Silahkan share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id sehingga semakin banyak orang mengetahui informasi menarik lainnya. ***

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut