get app
inews
Aa Text
Read Next : Buset, Usia Masih Kecil, Bocah Asal Madura Kaya Raya Miliki Koleksi Mobil Mewah di Arab Saudi

Dahsyat! Usia Baru 10 Tahun, Bocah Ini Miliki Harta Kekayaan Capai Rp217 Miliar

Jum'at, 05 Agustus 2022 | 11:50 WIB
header img
Muhammad Awal Mustapha atau Mompha Junior (10) merupakan miliarder cilik asal Nigeria. (Foto: Daily Star)

ABUJA, iNews.id - Muhammad Awal Mustapha atau Mompha Junior (10) asal Nigeria ini bukan sembarang anak. Meski usiannya baru menginjak 10 tahun, tapi siapa mengira bocah ini memiliki kekayaan cukup fantastis. 

Dengan kekayaan sebanyak Rp217 miliar, Mompha Junior masuk dalam jajaran miliarder terkaya di Nigeria. Lantas dari mana kekayaan sebanyak itu bisa diraih Mompha Junior? 

Mompha Junior telah memiliki berbagai macam aset seperti rumah, tabungan hingga mobil mewah. Dia mendapatkan hadiah rumah pertamanya saat berumur enam tahun. 

"Memiliki rumah sendiri adalah salah satu perasaan terbaik yang pernah ada. Tidak bisa digambarkan dengan kata-kata," katanya. 

Semua harta yang dimiliki bocah itu merupakan pemberian sang ayah, Ismailia Mustapha atau Mompha Senior. Dia berprofesi sebagai pebisnis penukaran uang di Lagos sebelum beralih ke bidang investasi sekaligus selebgram. 

Mompha Junior merupakan anak tunggal. Tak heran, sang ayah begitu royal terhadapnya. Di dalam akun Instagramnya, Mompha Senior kerap membagikan foto-foto dirinya dengan memakai pakaian dari para desainer ternama.

Dilansir dari ohbulan.com, Mompha Junior juga kerap membagikan foto-foto dirinya di Instagram. 

Sama seperti ayahnya, dia kerap memakai pakaian dari desainer ternama. Dia juga sering membagikan foto tengah berpose di depan koleksi mobilnya seperti Lamborghini Aventador dan Bentley Flying Spur, hingga kegiatannya saat di dalam pesawat mewah. 

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut