get app
inews
Aa Text
Read Next : Rektor UNISRI Surakarta Sebut Nama Presiden Prabowo Saat Bekali Calon Wisudawan

Prodi Magister Manajemen UNISRI Raih Akreditasi Baik Sekali

Rabu, 31 Juli 2024 | 21:54 WIB
header img
Prodi Magister Manajemen UNISRI berhasil raih akreditasi baik sekali. Foto : iNewsbadung.id / Istimewa

SOLO, iNewsbadung.id - Program Studi (Prodi) Magister Manajemen (S2) Fakultas Ekonomi Universitas Slamet Riyadi (UNISRI) Surakarta raih akreditasi dari baik (C) menjadi B (baik sekali).

Dr. Marjam Desma Rahardini, Dekan Fakultas Ekonomi UNISRI menyebutkan, peningkatan peringkat akreditasi dari baik menjadi baik sekali ini merupakan pencapaian signifikan, dengan membawa sejumlah harapan, serta tujuan strategis terhadap Prodi  Magister Manajemen Fakultas Ekonomi UNISRI Surakarta.

"Peningkatan kualitas pendidikan Peringkat baik sekali menandakan bahwa program studi sudah memenuhi standar mutu lebih tinggi, sehingga diharapkan bisa menghasilkan lulusan lebih berkualitas dan kompeten," jelas Marjam Desma Rahardini. 

Marjam Desma Rahardini mengatakan akan terus memperbarui kurikulum, dengan menyesuaikan perkembangan ilmu pengetahuan dan kebutuhan pasar kerja, agar lulusan lebih siap menghadapi tantangan dunia kerja.

Fasilitas pembelajaran meliputi ruang kelas, perpustakaan dan laboratorium, ditegaskan Marjam Desma akan terus ditingkatkan, sehingga dapat mendukung proses belajar mengajar yang efektif. 

Sementara Kaprodi Magister Manajemen UNISRI, Dr. Eddy Wibowo mengatakan, peningkatan reputasi peringkat baik sekali, akan meningkatkan reputasi program studi,  baik di tingkat nasional ataupun internasional. 

Peningkatan reputasi ini dijelaskan Eddy Wibowo dapat menarik minat calon mahasiswa yang berkualitas. 

Program studi juga akan lebih mudah menjalin kerjasama dengan berbagai pihak, seperti perguruan tinggi lain dan lembaga penelitian, sehingga mampu memperluas jaringan dan peluang pengembangan.

"Dengan reputasi yang lebih baik, program studi akan semakin mampu bersaing dengan program studi sejenis di perguruan tinggi lain," urai Eddy Wibowo, Rabub(31/7/2024). 

Lebih lanjut Eddy Wibowo menambahkan, perubahan peringkat akreditasi dari baik menjadi baik sekali menjadi bukti nyata upaya Prodi Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi UNISRI dalam memberikan layanan pendidikan berkualitas dan relevan dengan kebutuhan pasar kerja. 

Raihan peringkat akreditasi baik sekali ini disebutkan Eddy Wibowo akan semakin memantapkan posisi UNISRI Surakarta menjadi institusi pendidikan unggul dan terpercaya.

“VISI Prodi MM UNISRI adalah menjadi program studi unggul dan profesional berbasis IPTEKS yang mampu bersaing di tingkat  Asia Tenggara, dengan mendasarkan pada Pancasila dan nilai-nilai perjuangan Slamet Riyadi di tahun 2026," ungkap Eddy Wibowo. 

Semoga tulisan tentang Prodi Magister Manajemen UNISRI Raih Akreditasi Baik Sekali, dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan selalu tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut