SOLO, iNewsbadung.id - Universitas Slamet Riyadi atau UNISRI menjadi satu-satunya perguruan tinggi swasta di Solo Raya yang memiliki Lembaga Sertifikasi Profesi atau LSP.
LSP yang dimiliki UNISRI ini diakui Wakil Rektor Bidang II, Suprayitno, berdiri satu tahun setelah LSP Universitas Sebelas Maret (UNS).
"Beberapa tahun lalu kita dan UNS diundang menjadi narasumber memberikan penjelasan di Universitas Islam Negeri / UIN Raden Mas Said yang ingin mendirikan LSP, dan ini menjadi kebanggaan karena perguruan tinggi swasta menjadi narasumber bagi perguruan tinggi negeri," ujar Suprayitno saat memberikan sambutan penyerahan sertifikat profesi kepada 9 alumni UNISRI yang kompeten lulus uji sertifikasi profesi.
Suprayitno menambahkan, banyak manfaat diperoleh perguruan tinggi yang mempunyai Lembaga Sertifikasi Profesi, karena saat ini setiap lulusan perguruan tinggi yang hendak melamar pekerjaan sering ditanya, apakah mempunyai sertifikasi profesi.
Memiliki LSP sendiri, ditambahkan Suprayitno, berarti perguruan tinggi tidak perlu mendatangkan Lembaga Sertifikasi Profesi dari luar untuk membekali sertifikasi profesi bagi para lulusan.
Wakil Rektor Suprayitno juga berharap, setiap lulusan yang sudah menggenggam sertifikasi profesi tidak sibuk mencari pekerjaan, tetapi dapat menciptakan lapangan pekerjaan bagi orang lain.
Kegiatan yang digelar belum lama ini, sekaligus sebagai pamitan Suprayitno yang menjabat Direktur LSP UNISRI mengingat sebagai Wakil Rektor tidak boleh rangkap jabatan.
Semoga tulisan tentang Universitas Slamet Riyadi atau UNISRI menjadi satu-satunya perguruan tinggi swasta di Solo Raya yang memiliki Lembaga Sertifikasi Profesi atau LSP ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Silahkan share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id, sehingga semakin banyak pembaca mengetahui informasi menarik lainnya. ***
Editor : Asarela Astrid