KARANGANYAR, iNewsbadung.id - Gerakan Masyarakat Bersimpati (Gemati) Karanganyar bagikan paket sembako, jelang Idul Fitri 1444 H di Pendopo Rumah Dinas Bupati, Selasa (17/4/2023).
Donasi berupa paket sembako merupakan karya nyata gabungan 16 organisasi di Kabupaten Karanganyar yakni IPEMI, Forum PLKP, Umkm Jooss, FK PKBM, GRADASI, HIPMI, EKRAF, IWAPI, GWS, REI Solo Raya, PHRI, WITPARI, KKI, ICSB, KADIN, dan GOW.
Bupati Karanganyar Drs. H. Juliyatmono, M.M., M.H., dalam sambutannya berpesan bahwa setiap orang hidup harus "gemati", yakni memberi orang lain dengan ikhlas, tidak mengharapkan imbalan dan peduli.
Ratusan paket sembako diserahkan untuk paguyupan pemulung, paguyupan tukang becak, anak yatim dan duafa di wilayah Jaten, Tegalgede, Jongke, Dompon, Delingan, Mojogedang, Wonorejo, Matesih, Jumapolo, Kerjo, Jumantono, Tegalan, Manggeh, Jetis, Veteran, Kebakkramat, Lalung, Bejen, Tasikmadu, Ngadiluwih, Jetis, dan Temuireng.
Sementara dalam sambutannya, Ketua Kadin Karanganyar periode 2021 - 2025, Drs. Joko Sutrisno, M.Pd., mengatakan jika paket sembako ini merupakan donasi dari pengurus dan anggota KADIN Karanganyar serta para mitra atau asosiasi kelembagaan lain.
Ir. Ersie Febrina Sinlae, Ketua DPC IWAPI Kabupaten Karanganyar secara terpisah merasa senang bisa bergandengan tangan dengan organisasi lain ikut memberikan donasi untuk masyarakat kurang mampu di Kabupaten Karanganyar.
Meskipun sebelumnya IWAPI Karanganyar telah melakukan bakti sosial untuk masyarakat Karanganyar di sepanjang Jalan Lawu, harapannya kegiatan ini ke depan dapat memberikan warna, dukungan dan manfaat bagi masyarakat Kabupaten Karanganyar.
Ersie juga memberikan apresiasi terhadap anggota DPC IWAPI Kabupaten Karanganyar, yang sudah ambil bagian menyumbangkan dana untuk mewujudkan paket sembako.
Dalam sambutannya, Ketua Panitia Karanganyar Gemati, Dwi Agustini menyampaikan terima kasih tidak terhingga kepada semua pihak yang sudah bekerja keras dan terlibat, baik panitia ataupun para donatur.
Kepada iNewsbadung.id, Veronika Neny Andoko, Sekretaris Panitia mengatakan, paket sembako yang dibagikan di Rumah Dinas Bupati Karanganyar ada 145 paket, selebihnya dibagikan tersendiri secara langsung melalui 16 organisasi mitra.
Vero, demikian perempuan cantik ini biasa dipanggil menambahkan, 16 organisasi telah memberikan dukungan dana untuk terwujudnya kegiatan ini, bahkan beberapa diantaranya tidak hanya memberikan dukungan dana, namun juga memberikan sumbangan tenaga saat persiapan, mulai belanja dan membagi bingkisan.
Total bantuan yang diberikan donatur pribadi, perusahaan dan organisasi, terkumpul senilai Rp63.500.000,-.
Vero memberikan apresiasi atas donasi 16 organisasi mitra, yang sudah memberikan donasi melalui paket, bahkan beberapa diantaranya telah memberikan banyak donasi paket seperti IPEMI, HIPMI, GOW, UMKM Jooss, Forum PLKP, dan PHRI.
Ke depannya, Vero berharap semakin banyak donasi terkumpul, sehingga semakin banyak orang kurang mampu dapat terbantu dengan bantuan paket sembako ini.
Acara yang juga dihadiri Kepala Dinas Perdagangan Perindustrian dan Tenaga Kerja, Martadi, S.Sos., M.M serta Forkompinda Kabupaten Karanganyar ini juga dimeriahkan Tilawah yang disampaikan Enggar, siswa SMK N Karanganyar, pengajian serta hiburan dari FF Production dibawah pimpinan Agus Priyanto.
Semoga tulisan Gerakan Masyarakat Bersimpati (Gemati) Karanganyar bagikan paket sembako, jelang Idul Fitri 1444 H ini bermanfaat bagi para pembaca.
Silahkan share tulisan ini dan nantikan selalu tulisan-tulisan lain hanya di iNewsbadung.id agar semakin banyak orang mengetahui informasi yang menarik dan benar. ***
Editor : Asarela Astrid