get app
inews
Aa Read Next : Kejari Karanganyar Jalin MoU dengan BUMD Aneka Usaha Soal Penanganan Perdata dan TUN, Ini Isinya

Pilar Sosial Menjadi Ujung Tombak Menangani Kemiskinan

Selasa, 27 Desember 2022 | 23:22 WIB
header img
Anggota Komisi VIII Paryono menyampaikan pentingnya pendamping Program Keluarga Harapan (foto: iNewsbadung.id/Burhani)

KARANGANYAR, iNewsbadung.id - DPR RI dan Kementerian Sosial (Kemensos) RI melakukan kerja sama peningkatan kapasitas pilar-pilar sosial. Peningkatan kapasitas itu untuk menyamakan visi.

Pilar-pilar sosial terdiri dari pendamping Program Keluarga Harapan (PKH), Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), dan karang taruna. Ada juga Sistem Layanan dan Rujukan Terpadu (SLRT), Taruna Siaga Bencana (Tagana), dan Pekerja Sosial Masyarakat (PSM).

Pilar-pilar sosial ini menjadi bagian penting sebagai ujung tombak dan mitra pemerintah dalam dalam menangani kemiskinan. 

Mengingat pentingnya fungsi pilar sosial, anggota DPR RI dari Komisi VIII, Paryono meminta  kepada pilar-pilar sosial untuk meningkatkan kapasitasnya, kompetensinya sehingga mereka bisa memberikan pelayanan pada masyarakat bisa optimal.

"Harus dibekali sumber daya manusia yang cukup, ilmu yang cukup juga pengalaman yang cukup," ungkapnya  Selasa (27/12/2022).

Ditambahkan Paryono, pihaknya berupaya menggali, aspirasi termasuk apa saja yang menjadi keluhan mereka saat menjalanlan tugas di lapangan. 

"Kita gali, aspirasi dan keluhan dari mereka apa yang menjadi kendala di lapangan.  Nanti akan dibawa dalam rapat rapat kerja komisi VIII," imbuhnya. 

Beberapa keluhan dan masukan disampaikan perwakilan peserta terkait kendala di lapangan diantaranya update data  juga  tentang graduasi.

"Dua permasalahan itu yg sering ditemukan di lapangan. Dinamika data terus berjalan, tidak akan mungkin berhenti," imbuhnya. 

Paryono juga mengajak pada pilar-pilar sosial ini untuk meningkatkan kapasitasnya, kompetensinya sehingga mereka bisa memberikan pelayanan pada masyarakat bisa optimal.

"Kompetensi harus ditingkatkan agar layanan makin optimal," pungkasnya.***

Editor : Dian Burhani

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut