BADUNG, iNews.id - Tiga tim klub tanah air Persib Bandung, Persija Jakarta, dan PSM Makassar menjadi tim-tim yang dilatih oleh kelas dunia.
Sangat menarik jika Timnas Indonesia diisi oleh pemain-pemain dari klub tersebut dan menarik juga memprediksi susunan pemainnya atau line-up.
Persib Bandung baru saja merekrut Luis Milla. Mantan pelatih Timnas Indonesia itu adalah pelatih kelas dunia karena berhasil mempersembahkan gelar bersama Timnas Spanyol di kelompok umur U-21.
Luis Milla bisa dibilang sebagai pelatih kesayangan federasi sepak bola Spanyol (RFEF). Berbagai kelompok umur pernah dilatihnya.
Lalu, ada Persija Jakarta bersama Thomas Doll. Pelatih berkebangsaan Jerman ini adalah pelatih yang punya CV kelas dunia.
Ia pernah melatih Borussia Dortmund. Pengalamannya melatih klub-klub Eropa dibutuhkan Macan Kemayoran untuk bersaing di Liga 1 2022-2023.
Pengalamannya sebagai pemain juga turut membawanya menjadi salah satu berpengalaman di Liga 1 2022-2023. Pernah membela Lazio, Hamburg SV, Bari, menjadi kesan tersendiri baginya.
Selain itu, ada nama Bernando Tavares yang melatih PSM Makassar. Pelatih berkepala plontos ini langsung memberikan sentuhan magisnya kepada Laskar Ramang.
PSM dibawanya di peringkat kedua klasemen Liga 1 2022-2023 saat ini. Ia juga membawa timnya ke final AFC Cup zona Asia Tenggara.
Ia pernah melatih akademi Sporting Lisbon. Ia juga melanglang buana ke tim-tim Asia besar lainnya.
Menarik jika membentuk Tim Nasional Indonesia dari tiga klub ini. Berikut nama-nama yang bisa mengisi posisi Timnas Indonesia dari tiga klub yang dilatih pelatih kelas dunia itu:
Kiper: Andritany Ardhiyasa
Bek: Yakob Sayuri, Rachmat Irianto, Achmad Jufriyanto, Firza Andhika
Gelandang: Marc Klok, Syahrian Abimanyu, Ricky Kambuaya
Striker: Febri Hariyadi, Ezra Walian, Riko Simanjuntak
Editor : Bramantyo