BADUNG, iNews.id - Tradisi paling menyeramkan di dunia ada di India. Tradisi menyeramkan di India ini ternyata sudah diwariskan secara turun temurun.
Meskipun pemerintah setempat sudah melarang keras tradisi ini digelar, namun sebagian masyarakat di India masih tetap mempertahankan tradisi ini hingga saat ini.
1. Tradisi Melubangi Hidung
Setiap daerah, suku dan negara tentu memiliki definisi cantiknya masing-masing pada wanitanya. Salah satu suku India yang terkenal karena kecantikannya adalah suku Apatani.
Suku ini terkenal melahirkan perempuan-perempuan cantik hingga akhirnya membuat suku lain cemburu dan ingin seperti mereka. Akibatnya terjadilah peperangan antara suku karena memperebutkan kecantikan.
Untuk melindungi diri dari suku lain, suku Apatani memilih untuk melubangi hidung mereka dan menyumpalnya dengan kayu. Apa yang mereka lakukan itu semata-mata untuk membuat suku lain tidak tertarik kepada mereka. Tahun 1970, pemerintah India mulai melayang suku Apatani melakukan hal tersebut.
2. Tradisi Melempar Bayi
Tradisi melempar bayi menjadi tradisi sangat menakutkan di India tepatnya di Maharashtra dan Karnataka. Warga daerah Maharashtra dan Karnataka mempercayai bayi yang terlibat dalam tradisi itu akan memiliki hidup yang baik, sehat dan makmur.
Tradisi pertama dilakukan dengan sang ayah bayi membawa bayinya menaiki candi setinggi 10-15 meter. Kemudian orang-orang di bawah akan berkumpul dan membawa selimut untuk menangkap si bayi. Setelah dilempar bayi akan segera diserahkan kembali kepada ibunya
3. Dhinga Gavar di Jodhpur
Dhinga Gavar menjadi festival terkenal di India, sekiranya di 11 lokasi di kota Jodhpur yang digunakan untuk merayakan transisi ini sebelum matahari terbenam. Pada festival tersebut, patung Dhinga Gavar permaisuri dewa Siwa akan dikumpulkan di sajikan ganja dan buah kering.
Pada malam hari, para wanita akan mengenakan pakaian khusus dan melakukan parade. Ketika ada pria yang mendekati wanita-wanita itu para wanita tak segan memukulnya dengan tongkat.
4. Melakukan Pembunuhan Pada Lansia
Tradisi membunuh para lansia tepatnya orang tua dari keluarga sendiri ini diberi nama Thalaikoothal. Kemiskinan menjadi faktor utama untuk melakukan tradisi tersebut.
Dalam menjalankan tradisi Thalaikoothal, orang tua akan diminta mandi menggunakan minyak kental sebelum terbit fajar. Setelahnya mereka akan minum air kelapa tua dingin terus menerus hingga pagi.
Itulah tadi 4 tradisi paling menyeramkan dan mengerikan di India
Editor : Bramantyo