get app
inews
Aa Text
Read Next : Rayakan Hari Kebaya Nasional, The Sunan Hotel Solo Ajak Lestarikan Budaya

Gilga Sahid Bayar Kerinduan Para Penggemar di Puncak HUT The Sunan Hotel Solo

Kamis, 14 Desember 2023 | 05:41 WIB
header img
Gilga bayar kerinduan dan buat para penggemar ambyar di puncak HUT The Sunan Hotel Solo, Rabu (13/12/2023). Foto : iNewsbadung.id / Asarela Astrid

SOLO, iNewsbadung.id - Bukan main, puncak HUT ke-16 The Sunan Hotel Solo, Rabu malam (13/12/2023) berhasil memukau ribuan penonton yang merupakan penggemar Gilga

Gilga tampil pukul 22.00 WIB, menyanyikan lagu Indonesia Tanah Air Beta, diiringi kibaran Bendera Merah Putih, namun pada saat menyanyikan lagu ini, pria kelahiran Madiun, 15 Februari 1998 ini belum memperlihatkan wajahnya. 

Namun saat lagu kedua yakni Layang Kangen, penyanyi yang awalnya tampil menggunakan jaket biru dan berkacamata ini 

Setelah menyanyikan lagu Pamer Bojo, Gilga menyapa pengunjung, dengan quote-quote galau yang membuat penonton semakin ambyar

"Aku lali. Kok bisa? Mungkin aku grogi, takut mencintai," ujar Gilga. 

Hampir di semua penampilan Gilga,  para penonton bangkit berdiri, hampir tidak ada lagi yang duduk di lantai, bahkan yang berdiri di belakang mulai maju mendekat. 

Tidak hanya muda-mudi, pemtas Gilga juga menjadi milik calon ibu muda, di mana tampak dua orang wanita muda sedang berbadan dua pun ikut menyaksikan perhelatan ini. 

Apalagi saat lagu Nemu dilantunkan, guyonan-guyonan kecil yang dilontarkan Gilga, mendapat respon dari para penonton. 

Penampilan pria yang mengaku baru saja ketinggalan pesawat empat jam di Banjarmasin sebelum menuju ke Kota Solo ini memang hanya mengenakan celana pendek dengan jaket, tetapi terkesan elegan. 

Penampilan pemilik nama asli Gilga Sahid Hardiansyah ini berhasil membuat para pengunjung dan penggemar yang kebanyakan kaum wanita, termasuk para ibu-ibu ini terlihat senang. 

Pencipta lagu Nemen ini tidak hanya berhasil membuat para penonton berlomba-lomba memotret ataupun memvideo, tetapi juga ikut berjingkrak, bergoyang, melambaikan tangan dan ikut menirukan syair demi syair. 

Pelan tapi Party feat Gildcoustic yang digelar di Grand Ballroom The Sunan Hotel Solo mulai pukul 19.00 WIB ini menjadi bukti bahwa penggemar campursari juga memiliki gaya kekinian atau OOTD kekinian. 

Seperti yang dicerminkan Gilga, penyanyi campur sari yang selalu tampil keren dengan OOTD kekinian, serta memiliki mutu kualitas suara berbeda, sehingga menjadi salah satu alasan beberapa penonton berduyun-duyun menyaksikan perhelatan HUT ke-16 The Sunan Hotel Solo. 

Kurang lebih pukul 23.15 WIB, Gilga berpamitan, mengakhiri pentasnya di HUT ke-16 The Sunan Hotel, namun sebelumnya Gilga menibggalkan kenangan, yakni melempar OOTD kaos putihnya ke penonton. 

Alhasil, beberapa penonton di deretan depan kiri panggung berusaha menangkap kaos basah Gilga, dan konser pun usai dengan tenang tanpa kegaduhan. 

Sebelum Gilga tampil, konser bertajuk Pelan tapi Party feat Gildcoustic ini pun juga mendapat sambutan antusias para penonton, saat band pembuka Ivory Band tampil dengan beberapa lagu seperti Kangen milik Dewa 19, Tak Segampang Itu dari Anggi Marito, Buta Hati milik Naif, Yang Penting Happy (Kalau Cinta Sudah Membara) milik Jamal Mirdad. 

Serta lagu lain seperti Suka-suka Nyanyi di Pinggir Jalan, sebuah lagu lama yang di rilis ulang Maia Estianty,  Welcome to My Paradise dan beberapa lagu lain. 

Tidak hanya penampilan Ivory Band, penampilan DJ Jojo yang meremix lagu Teman Tapi Mesra milik Ratu, Jadikan Aku yang Kedua dan lainnya juga mampu memukau para penonton. 

Perhelatan dengan tiket yang dibandrol Rp160.000,- ini bukan hanya milik warga Solo, karena para penonton juga banyak berasal dari luar kota seperti Sukoharjo, Karanganyar, Klaten, Boyolali, Wonogiri, Sragen, Pacitan, Madiun, Yogyakarta dan daerah lain. 

F & B Corner yang disediakan menjadi obat bagi para penonton yang tiba-tiba kelaparan, sehingga meskipun tidak menyediakan banyak jajanan, namun cukup mengenyangkan dan membayar kehausan. 

Duet MC Widya Rosena & Owie Basrowi juga berhasil membuat penonton tetap bersabar menunggu kedatangan Gilga, meskipun malam semakin larut. 

Apalagi, tanpa tanggung-tanggung, tiga penonton diminta naik panggung, menerima challenge dari MC, untuk memperebutkan tiket menginap satu malam di The Sunan Solo. 

Tiga orang wanita terpilih pun akhirnya berlomba menunjukkan goyangan jagonya, untuk merebut kesempatan yang sangat berharga dan langka. 

Nana, salah satu penonton yamg beruntung dari tiga penonton yang berkesempatan mengikuti challenge ini pun akhirnya meraih tiket menginap gratis. 

Semoga tulisan tentang Gilga pun bayar kerinduan para penggemar di puncak HUT The Sunan Hotel Solo ini dapat bermanfaat bagi para pembaca, jangan lupa share dan nantikan tulisan lain hanya di iNewsbadung.id. ***

Editor : Asarela Astrid

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut