get app
inews
Aa Text
Read Next : Fitur Baru WhatsApp di iOS Anyar, Bisa Buka Aplikasi saat Panggilan Video

Begini Cara Menonaktifkan WhatsApp Sementara Tanpa Perlu Uninstall Aplikasi

Selasa, 06 Juni 2023 | 21:38 WIB
header img
Begini Cara Menonaktifkan WhatsApp Sementara Tanpa Perlu Uninstall Aplikasi (Foto: Istimewa/Okezone)

BADUNG, iNewsbadung.id - WhatsApp salah satu aplikasi dengan jumlah pengguna paling banyak. Semua pengguna Handphone pasti akan mendownld aplikasi satu ini, termasuk anda.

Namun terkadang banyaknya pesan masuk dan terkadang pesan tak begitu penting masuk ke WhatsApp milikmu, membuatmu merasa jenggah dan ingin menghapus WhatsApp dari handphonemu. Tapi nanti dulu, ada cara lain dan sangat mudah bila kamu ingin mematikan WhatsApp tanpa harus melakukan uninstall whatsAppmu.

Dirangkum dari berbagai sumber, ketika pengguna menonaktifkan WhatsApp, seluruh pesan teks maupun gambar dan video tidak akan masuk.

Banyaknya grup WhatsApp yang dimiliki pengguna, terkadang memang bikin interaksi menjadi seperti tiada henti, baik itu sekadar obrolan teman maupun urusan pekerjaan.

Andai pengguna merasa terganggu akan hal itu, rehatlah sejenak dari aplikasi chat satu ini untuk penyegaran diri walaupun hanya sementara.

Berikut cara menonaktifkan WhatsApp sementara tanpa perlu uninstall aplikasinya:

Lewat Aplikasi WhatsApp

- Buka pengaturan perangkat

- Pilih opsi Aplikasi (Sistem Apps)

- Buka Daftar Aplikasi (Manage Apps)

- Pilih WhatsApp

- Ketuk Notifikasi dan nonaktifkan semua pemberitahuan

- Nonaktifkan juga getaran dan tampilan di layar depan

Kini, pengguna sudah tidak mendapat pesan dan pemberitahuan WhatsApp.

Matikan Data WhatsApp

- Buka pengaturan perangkat

- Pilih opsi Aplikasi (System Apps)

- Buka Daftar Aplikasi (Manage Apps)

- Pilih WhatsApp

- Ketuk Force Stop

Setelah mengetuk Force Stop, untuk sementara jangan buka WhatsApp karena pengirim bisa mendapatkan notifikasi kalau pesan sudah terkirim. ***

Editor : Bramantyo

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut